Pasar Modal

OJK Sebut Pasar Saham RI Hingga Agustus 2023 Menguat, Ini Pendorongnya

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melaporkan bahwa pasar saham atau indeks harga saham gabungan (IHSG) masih mengalami penguatan 0,32 persen secara mtd ke level 6953,26 pada Agustus 2023 dibandingkan Juli 2023 tercatat 6931,36.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon OJK, Inarno Djajadi dalam Rapat Dewan Komisioner Bulanan OJK di Jakarta, 5 September 2023.

Baca juga: OJK Ramal Penghimpunan Dana Pasar Modal Tahun Ini Lebih Berat, Apa Pemicunya?

“Pasar saham 31 Agustus 2023 tetap resilien menguat 0,32 persen mtd ke level 6953,26 dibanding Juli 23 sebesar 6931,36 dengan non residen outflow Rp20,10 triliun mtd utamanya akibat transaksi crossing per Juli 2023 in flow Rp2,27 triliun mtd (month to date),” ucap Inarno.

Di sisi lain dirinya melihat bahwa, penguatan IHSG sebesar 0,32 persen mtd pada Agustus 2023 tersebut dicatatkan oleh saham di sektor bahan baku dan juga sektor infrastruktur.

Sedangkan, secara year to date (ytd) IHSG mengalami penguatan 1,50 persen dengan aksi jual bersih atau net sell sebanyak Rp1,18 triliun dari Juli 2023 yang masih mencatatkan beli bersih atau net buy Rp18,92 triliun.

Baca juga: Jumlah Investor Pasar Modal di Indonesia Masih Sedikit, BEI Ungkap Penyebabnya

Adapun, dari sisi likuiditas transaksi, rata-rata nilai transaksi harian (RNTH) di Agustus 2023 itu menjadi Rp11,20 triliun mtd dan juga Rp10,38 triliun secara ytd.

“Dibandingkan Juli itu (RNTH) tercatat sebesar Rp9,6 triliun month to date dan juga Rp10,24 triliun secara year to date,” imbuhnya. (*)

Editor: Galih Pratama

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Pajak Digital Sumbang Rp29,97 Triliun hingga Oktober 2024, Ini Rinciannya

Jakarta - Direktorat Jenderal Pajak (DJP) mencatat penermaan dari sektor usaha ekonomi digital hingga 31 Oktober 2024 mencapai… Read More

23 mins ago

Fungsi Intermediasi Bank Jasa Jakarta (Bank Saqu) Moncer di Triwulan III 2024

Jakarta - Kinerja fungsi intermediasi Bank Jasa Jakarta (Bank Saqu) menunjukkan hasil yang sangat baik… Read More

2 hours ago

Bertemu Sekjen PBB, Prabowo Tegaskan Komitmen RI Dukung Perdamaian Dunia

Jakarta - Presiden Prabowo Subianto menegaskan komitmen Indonesia untuk mendukung upaya PBB dalam mewujudkan perdamaian dan keadilan internasional. Termasuk… Read More

2 hours ago

OJK Catat Outstanding Paylater Perbankan Tembus Rp19,82 Triliun

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat outstanding paylater atau Buy Now Pay Later (BNPL) di perbankan… Read More

2 hours ago

Perkuat Inklusi Asuransi, AAUI Targetkan Rekrut 500 Ribu Tenaga Pemasar di 2025

Jakarta - Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) menargetkan jumlah agen asuransi umum mencapai 500 ribu… Read More

3 hours ago

PermataBank Bidik Bisnis Wealth Management Tumbuh Double Digit di 2025

Jakarta – Di tengah fenomena makan tabungan alias mantab akhir-akhir ini, pertumbuhan antara ‘orang-orang tajir’… Read More

3 hours ago