News Update

OJK: Perbankan Jangan Kalah Inovasi Dengan Fintech

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mendorong perbankan untuk tidak kalah berinovasi terhadap fintech.

Kepala Dapartemen Group Inovasi Keuangan Digital OJK Triyono menyebut, ditengah persaingan bisnis, perbankan bisa terus berinovasi salahsatunya melalui sistem pembayaran yang semakin canggih.

“Kira-kira apa sih yang harus dilakukan oleh bank artinya jangan kalah, bahwa inovasi itu tidak hanya ada di startup dan di fintech tapi ada di perbankan,” kata Triyono dalam The Chief Economist Forum dengan tema ‘Membangun Ekosistem Keuangan Digital’ di Jakarta, Selasa 15 Desember 2020.

Menurutnya, beberapa poin penting yang menjadi keunggulan perbankan dalam persaingan bisnis ialah meniliki basis data yang kuat dan besar. Hal tersebut bisa diterapkan untuk mengimplementasikan inovasi produk baru milik perbankan.

“Jadi bank harus mengejar inovasi-inovasi yang ada di lembaga keuangan supaya bisa memanfaatkan teknologi yang sudah ada di depan. Banyak bank belum lakukan itu yang ada kemudian ialah harus dianalisis lagi,” tambah Triyono.

Tak hanya itu, perbankan juga harus mengambil peluang dari adanya pandemi covid-19 dengan menggencarkan penerapan digitalisasi layanan. Terlebih, selama pandemi covid-19 angka transaksi mobile banking mampu tumbuh 54% secara tahunan. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

TUGU Siapkan RUPS 29 April, Saham Menguat Jelang Pembagian Dividen

Jakarta - Emiten asuransi PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (TUGU) dijadwalkan menggelar Rapat Umum… Read More

57 mins ago

ISEI Ajak Percepat Hilirisasi Perikanan untuk Dorong Ekonomi

Jakarta – Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) mendorong percepatan hilirisasi sektor perikanan lewat investasi dan… Read More

2 hours ago

SRO Luncurkan Sejumlah Program Demi Gaet Investor Perempuan

Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat, dari total jumlah investor pasar modal… Read More

17 hours ago

Negosiasi Tarif Indonesia-AS, Ini Pengaruhnya ke Pasar Modal

Jakarta - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, sebelumnya telah menetapkan kebijakan tarif resiprokal terhadap… Read More

17 hours ago

APBN Hanya Sanggup Danai 12,3 Persen Kebutuhan Iklim, Pemerintah Akui Fiskal Terbatas

Jakarta – Kapasitas ruang fiskal APBN masih sangat terbatas dalam mendanai berbagai proyek transisi energi… Read More

19 hours ago

53 Persen Perusahaan di Indonesia Belum Pakai AI, Helios dan AWS Ungkap Alasannya

Jakarta - Tahun 2024 lalu, perusahaan akuntansi multiglobal, menemukan data bahwa 53 persen pemimpin perusahaan… Read More

20 hours ago