News Update

OJK Kaji KUR Bersubsidi Bank Syariah

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) tengah mengkaji kemungkinan perbankan syariah untuk menjadi bank peserta penyalur Kredit Usaha Rakyat Bersubsidi (KUR bersubsidi) melalui produk dengan struktur murabahah.

Deputi Komisioner Pengawas Perbankan OJK, Mulya E Siregar mengatakan, OJK telah memberi masukan kepada Kementrian Koordinator Perekonomian (Kemenko) untuk menyesuaikan bunga KUR bersubsidi sebesar 9% ke dalam produk perbankan syariah yang menggunakan sistem margin.

“Produk yang cocok adalah murabahah. Pemanfaatan margin setara 9% hanya bisa menggunakan produk dengan struktur murabahah, tidak bisa produk berstruktur lainnya,” ujar Mulya dalam seminar yang diselenggarakan Infobank, di Jakarta, Jumat, 30 September 2016.

Namun ada potensi kendala yang akan dihadapi perbankan syariah, mengingat penurunan suku bunga KUR bersubsidi akan terus dilakukan, sehingga perlu dilakukan penyesuaian dalam sistem margin yang digunakan dalam produk perbankan syariah. Tahun depan, pemerintah berencana menurunkan suku bunga KUR bersubsidi menjadi 7%.

Kemenko Perekonomian sendiri telah menyelesaikan draf revisi Peraturan Menko Perekonomian Nomor 13 Tahun 2015 tentang Pedoman Pelaksanaan KUR. Perubahan dalam revisi Permenko antara lain memutuskan koperasi dapat menjadi penyalur KUR, penyaluran KUR dengan pola syariah menggunakan sistem margin, dan relaksasi penerima KUR.

Apriyani

Recent Posts

Catatan HUT ke-47 Infobank: Lazy Bank, Kriminalisasi Kredit Macet, dan Ujian Akhir Disiplin Fiskal

Oleh Eko B. Supriyanto, Chairman Infobank Media Group MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyebut para… Read More

3 hours ago

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

11 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

18 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

19 hours ago

Begini Gerak Saham Indeks INFOBANK15 di Tengah Penguatan IHSG

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,13 persen pada perdagangan Jumat (9/1/2026), meski mayoritas indeks domestik… Read More

19 hours ago

Sempat Sentuh Level 9.000, IHSG Sepekan Menguat 2,16 Persen

Poin Penting IHSG menguat 2,16 persen sepanjang pekan 5-9 Januari 2026 dan sempat menembus level… Read More

20 hours ago