News Update

OJK Dorong Investor Lokal Perkuat Pasar Modal

Jakarta–Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Muliaman D. Hadad mengungkapkan Pemerintah butuh dana yang besar dalam membangun infrastruktur di negeri ini. Namun, hal itu sulit terpenuhi karena anggaran yang dimiliki pemerintah sangat minim.

Sehingga peran pasar modal sangat ‎mumpuni menambah dorongan untuk pengembangan infrastruktur.

“Di tengah keterbatasan keuangan negara saat ini dalam membangun infrastruktur, maka peran aktif investor swasta dalam bangun peran infrastruktur menjadi sangat penting. Pasar modal itu bisa menjadi sumber pendanaan,” ujar Muliaman di Jakarta, Kamis, 28 Juli 2016.

Memang, menurut Muliaman, saat ini sistem keuangan Indonesia masih bergantung pada perbankan. Padahal realitanya, bank sulit diandalkan dalam membiayai proyek jangka panjang.

“‎Keperluan pembangunan memerlukan dana jangka panjang, sehingga bergantung pada bank yang satu-satunya menjadi kurang feasible,” jelas Muliaman.

Meski pasar modal memiliki banyak dana, Muliaman menekankan, tingkat kestabilan Indonesia sangat rentan, karena investor pasar modal lebih banyak datang dari asing.

Oleh sebab itu lanjutnya, OJK bakal bekerja keras dalam membangun pasar modal yang basisnya dimiliki investor lokal. Mengapa demikian, agar pasar modal stabil dan bisa menjadi sumber biaya sektor infrastruktur.

“Bangun investor lokal merupakan upaya dan satu keharusan untuk pasar modal Indonesia. Tugas kami sosialisasi agar bangun investor lokal itu,” tutupnya. (*) Dwitya Putra

 

 

Editor: Paulus Yoga

Paulus Yoga

Recent Posts

Demo Besar di Iran, Keselamatan WNI Diminta Jadi Prioritas Utama

Poin Penting DPR meminta pemerintah memprioritaskan keselamatan WNI di Iran, menyusul eskalasi demonstrasi besar akibat… Read More

13 mins ago

OJK Wanti-wanti Jual Beli STNK Only, Dinilai Ancam Industri Multifinance

Poin Penting OJK menilai praktik jual beli kendaraan STNK only mengancam industri multifinance, karena melemahkan… Read More

1 hour ago

Dirut BTN Nixon LP Napitupulu Dinobatkan sebagai Bankers of The Year 2025

Poin Penting Dirut BTN Nixon LP Napitupulu dinobatkan sebagai Bankers of The Year 2025 oleh… Read More

5 hours ago

Ramai Spin Off, Ini Kinerja Bank Umum Syariah Sepanjang 2025

Poin Penting Spin off UUS menjadi BUS merupakan kewajiban sesuai POJK No. 12/2023 bagi UUS… Read More

5 hours ago

Di Tengah Dinamika Perdagangan Internasional, Perbankan dan Pelaku Usaha Perlu Lakukan Ini

Poin Penting Perdagangan internasional menghadapi tantangan besar, mulai dari volatilitas geopolitik, perubahan kebijakan global, hingga… Read More

6 hours ago

IHSG Diproyeksi Tembus 9.800 pada 2026, DBS Beberkan Pendorongnya

Poin Penting Peningkatan belanja pemerintah, khususnya untuk program prioritas seperti Makan Bergizi Gratis (MBG), dinilai… Read More

6 hours ago