AJb Bumipuetra; Pembenahan bisnis. (Foto: Istimewa).
Bandung – PT Asuransi Jiwa Bersama Bumiputera atau AJB Bumiputera memiliki jajaran direksi baru per 24 Oktober 2018 lalu. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengonfirmasi keempatnya berpengalaman di dunia asuransi dan sudah lulus fit and proper test.
“Ada empat orang yang masuk. Mereka memang orang yang harus mengerti asuransi. Empat orang ini memang expert,” kata Kepala Eksekutif Pengawas Industri Keuangan Nonbank OJK Riswinandi di Bandung, Jawa Barat, Sabtu 27 Oktober 2018.
Riswandi menyebut, keempat orang tersebut adalah Sutikno Sjarif, Yusuf Budi Baik, Sri Rahayu, dan Dena Chaeruddin. Selain empat orang direksi, AJB Bumiputera juga punya satu orang komisaris. “Nanti kemungkinan ditambah menjadi tiga komisaris,” imbuh Riswinandi.
Semua direksi dan komisaris baru AJB Bumiputera itu diusulkan oleh Badan Perwakilan Anggota (BPA) Perusahaan dan sudah dilakukan fit and proper test oleh OJK.
Jajaran pengurus baru AJB Bumiputera diharapkan dapat memperbaiki kinerja perusahaan asuransi tersebut.(Ari A)
Poin Penting Allianz Indonesia memperkuat kanal keagenan (ASN) dan bancassurance melalui kickoff awal 2026 untuk… Read More
Poin Penting BRI menerbitkan Surat Berharga Komersial (SBK) senilai Rp500 miliar, menjadi yang pertama di… Read More
Poin Penting Pelaporan SPT via Coretax capai 126.796 SPT hingga 12 Januari 2026 pukul 14.00… Read More
Poin Penting DBS Bank memproyeksikan IHSG menguat ke level 9.800 pada 2026, ditopang fundamental pasar… Read More
Poin Penting IHSG berbalik menguat pada pembukaan perdagangan 13 Januari 2026, naik 0,56 persen ke… Read More
Poin Penting Produksi minyak Venezuela rendah, invansi AS tak berdampak besar ke harga energi global.… Read More