Categories: Perbankan

OJK Catat Realisasi Penyaluran KUR 2021 Capai Rp281,86 Triliun

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) di sepanjang tahun 2021 sebesar Rp281,86 Triliun. Adapun jumlah ini mencapai 98,9% dari yang ditrgetkan oleh pemerintah yaitu Rp285 triliun.

Regulator mencatat berdasarkan jenisnya, KUR tersebut terbagi menjadi 4, yaitu KUR Super Mikro (3,57%), Kuri Mikro (63,71%), KUR Kecil (32,71%) dan KUR TKI (0,01%). OJK juga mencatat permintaan KUR terus mengalami tren peningkatan permintaan. Pada 2021, permintaan tercatat meningkat Rp23,5 triliun.

Ahmad Buchori, Advisor Strategic Committee OJK selaku Ketua Satgas Pengembangan Keuangan Syariah dan Ekosistem UMKM mengungkapkan, tren peningkatan KUR tidak lepas dari upaya pemerintah untuk memanfaatkan kanal digital. Sehingga masyarakat bisa mendapatkan dana KUR dengan lebih mudah.

“Supaya mempermudah, calon nasabah tidak perlu datang ke bank dan hanya perlu menggunakan aplikasi. Salah satunya ada dibali dan akan kita replikasi di tempat lain,” terang Ahmad pada paparannya, Jumat, 4 Februari 2022.

Ke depan, Ahmad mengungkapkan pihaknya akan terus menggenjot penyaluran kredit di sektor UMKM hingga mencapai 30% di 2024. Target ini sejalan dengan arahan Presiden Jokowi yang disampaikan beberapa waktu lalu. (*)

 

Editor: Rezkiana Nisaputra

Evan Yulian

Recent Posts

IHSG Berpeluang Menguat, Analis Rekomendasikan Saham BBRI, ARCI hingga BUVA

Poin Penting IHSG berpeluang menguat untuk menguji level 9.030–9.077, namun investor diminta waspada potensi koreksi… Read More

54 mins ago

Update Harga Emas Galeri24 dan UBS di Pegadaian Senin, 12 Januari 2026

Jakarta – Harga emas untuk produk Galeri24 dan UBS yang diperdagangkan pada Senin, 12 Januari 2026 di… Read More

1 hour ago

Catatan HUT ke-47 Infobank: Lazy Bank, Kriminalisasi Kredit Macet, dan Ujian Akhir Disiplin Fiskal

Oleh Eko B. Supriyanto, Chairman Infobank Media Group MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menyebut para… Read More

5 hours ago

Rebranding Produk Tabungan BTN Pos, BTN Bidik Dana Murah Rp5 Triliun

Poin Penting BTN rebranding e’Batarapos menjadi Tabungan BTN Pos sebagai langkah strategis memperluas inklusi keuangan… Read More

14 hours ago

Aliran Modal Asing Masuk RI Rp1,44 Triliun pada Awal 2026

Poin Penting Aliran modal asing masuk Rp1,44 triliun di awal Januari 2026, mayoritas mengalir ke… Read More

21 hours ago

KPK Tetapkan 5 Tersangka Terkait OTT Dugaan Suap Pajak di KPP Madya Jakut

Poin Penting KPK tetapkan 5 tersangka OTT dugaan suap pajak KPP Madya Jakarta Utara. 3… Read More

22 hours ago