Jakarta – PT Bank OCBC NISP Tbk (NISP) mendapat penghargaan “Top 20 Lembaga Keuangan 2021” versi The Finance untuk kategori aset Rp100 triliun hingga dibawah Rp500 triliun.
Berdasarkan data yang infobank himpun, 29 November 2021, OCBC NISP berhasil memperoleh penghargaan ini, karena mendapat predikat “sangat bagus” dengan nilai total 92,04.
Penilaian sendiri dilakukan dengan melihat
pertumbuhan kinerja bank berdasarkan laporan keuangan tiga periode terakhir, yakni Juni 2019, Juni 2020, dan Juni 2021. Profil manajemen risiko dan peringkat good corporate governance (GCG) menggunakan data 2020. Kemudian, untuk rasio-rasio penting, hanya menggunakan data Juni 2021.
Khusus untuk aspek pertumbuhan laba, rating ini mensyaratkan bank-bank yang bisa diikutsertakan dalam rating hanya bank-bank yang labanya tumbuh dari positif ke positif serta berpredikat “sangat bagus” pada rating bank 2021 versi Infobank.
Setelah dilakukan pengukuran terhadap
pertumbuhan dan rasio-rasio penting, masing-masing bank akan mendapat nilai total. Nilai terbaik pada rating ini adalah minimal 81,00 hingga 100,00.
Selanjutnya, bank-bank yang di-rating
akan diperingkat berdasarkan nilai total dan dibagi berdasarkan kelompok bank umum kegiatan usaha (BUKU).
Karena kuota rating hanya maksimal 20 bank, bank-bank yang mendapat nilai minimal 81,00 akan kembali diseleksi dengan cara melihat besarnya aset.
Dalam rating kali ini, hanya didapati 13 bank yang kinerjanya sangat baik dalam tiga tahun terakhir. (*)
Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More
Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More
Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More
Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More
Jakarta - Presiden Prabowo Subianto memperoleh tanda kehormatan tertinggi, yakni “Grand Cross of the Order… Read More
Jakarta – PT PLN (Persero) telah melakukan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), pada Kamis (14/11).… Read More