Jakarta – Bank Indonesia (BI) mengumumkan neraca pembayaran Indonesia (NPI) triwulan II 2019 mengalami defisit sebesar USD2,0 miliar, atau membaik bila dibandingkan dengan NPI di triwulan II tahun sebelumnya yang secara keseluruhan mengalami defisit USD4,3 miliar.
Namun demikian, menurut Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI, Onny Widjanarko, NPI di triwulan II 2019 tersebut menunjukkan ketahanan eksternal ekonomi Indonesia tetap terjaga, di tengah kondisi global yang kurang kondusif dan perilaku musiman domestik.
Ia mengungkapkan, NPI sampai dengan semester I 2019 tetap mencatatkan surplus sebesar USD0,4 miliar. NPI triwulan II 2019 tetap baik ditopang surplus neraca transaksi modal dan finansial yang berlanjut sejalan persepsi positif investor terhadap prospek perekonomian Indonesia.
“Perkembangan ini ditopang surplus neraca transaksi modal dan finansial yang tinggi, serta defisit neraca transaksi berjalan yang masih terkendali,” ujar Onny dalam keterangannya di Jakarta, Jumat, 9 Agustus 2019.
Surplus transaksi modal dan finansial pada triwulan II 2019, kata Onny, tetap besar, di tengah ketidakpastian pasar keuangan dunia yang masih tinggi, serta pola musiman pembayaran pinjaman luar negeri yang jatuh tempo. Surplus neraca transaksi modal dan finansial pada triwulan II 2019 tercatat USD7,1 miliar.
Surplus neraca transaksi modal dan finansial tersebut ditopang aliran masuk investasi langsung dan investasi portofolio. Aliran masuk investasi langsung tercatat USD7,0 miliar, meningkat dibandingkan dengan level pada triwulan sebelumnya yang tercatat sebesar USD6,1 miliar. Investasi portofolio tercatat juga masih tinggi yakni USD4,5 miliar.
Sementara itu, investasi lainnya mencatat defisit dipengaruhi faktor musiman meningkatnya pembayaran pinjaman luar negeri pemerintah dan swasta yang jatuh tempo. Dengan perkembangan tersebut, surplus transaksi modal dan finansial pada semester I 2019 tercatat USD17,0 miliar, lebih tinggi dibanding dengan surplus semester I tahun sebelumnya sebesar USD5,3 miliar.
“Ke depan, NPI diprakirakan tetap baik sehingga dapat terus menopang ketahanan sektor eksternal. Prospek NPI tersebut didukung defisit transaksi berjalan 2019 yang diprakirakan lebih rendah dari tahun 2018, yaitu dalam kisaran 2,5%-3,0% PDB,” ucapnya.
Prospek aliran masuk modal asing juga tetap besar didorong persepsi positif investor terhadap prospek ekonomi Indonesia yang tetap terjaga. Bank Sentral akan terus memperkuat sinergi kebijakan dengan Pemerintah dan otoritas terkait untuk meningkatkan ketahanan eksternal, termasuk berupaya mendorong peningkatan Penanaman Modal Asing (PMA). (*)
Direktur Pemberdayaan dan Layanan UPZ CSR BAZNAS RI Eka Budhi Sulistyo (kanan) dan Seketaris Perusahaan… Read More
Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Hery Gunardi tengah membrikan sambutan saat Musyawarah… Read More
Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Haryanto T. Budiman memberikan sambutan saat peluncuran program… Read More
Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More
Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More
Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More