News Update

Neraca Dagang RI Defisit US$30 Juta di Desember 2019

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data neraca dagang RI pada bulan Desember 2019 yang masih mengalami defisit sebesar US$30 juta dengan nilai ekspor yang tercatat mencapai US$14,47 miliar sementara nilai impor mencapai US$14,50 miliar.

Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto dalam konferensi pers di kantornya menyebutkan, angka defisit tersebut mengecil bila dibandingkan defisit di bulan November 2019 yang sempat menyentuh US$1,33 miliar. Dirinya mengatakan, dalam sisi impor telah mengalami penurunan.

“Dari sana bisa dilihat penurunan impor baik untuk impor migas dan non migas,” kata Suhariyanto di Jakarta, Rabu 15 Januari 2020.

Lebih rinci lagi Suhariyanto menyebut, secara bulanan, nilai impor di Desember 2019 telah mengalami penurunan 5,47% dibandingkan bulan sebelumnya sementara pada sisi ekspor juga telah mengalami kenaikan 3,7% bila dibandingkan bulan sebelumnya. Ia mengatakan, peningkatan ekspor Indonesia didorong oleh ekspor migas yang naik 12,09%.

Sementara secara tahunan, nilai ekspor RI di Desember 2019 naik 1,28% dibandingkan tahun 2018 lalu. Sedangkan untuk impor juga tercatat turun 5,62% bila dibandingkan Desember 2018.

BPS mencatat, peningkatan terbesar ekspor nonmigas secara bulanan terjadi pada lemak dan minyak hewan/nabati sebesar US$422,7 juta atau sebesar 25,76%, sedangkan penurunan terbesar terjadi pada kendaraan dan bagiannya sebesar US$129,5 juta atau sebesar 18,46%. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Mengenal 6 Srikandi Calon Menteri Prabowo, Ada Sri Mulyani hingga Veronica Tan

Jakarta – Presiden Terpilih Prabowo Subianto tengah meracik komposisi calon menteri yang bakal duduk di… Read More

1 min ago

Dukung The Papandayan Jazz Fest 2024, bank bjb Siapkan Program Menabung dan Diskon untuk Dapatkan Tiketnya

Jakarta - PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (BJBR) atau bank bjb… Read More

24 mins ago

Catat Tanggalnya! Pemerintah Tetapkan 27 Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama 2025

Jakarta - Pemerintah menetapkan 27 hari libur nasional dan cuti bersama untuk tahun 2025, yang… Read More

60 mins ago

Perkuat Posisi di Perbankan Digital, DPK Krom Bank Tumbuh Empat Kali Lipat Tembus Rp2,2 Triliun

Jakarta - Krom Bank Indonesia (Krom Bank), anak perusahaan Kredivo Group, terus menunjukkan perkembangan positif… Read More

1 hour ago

Jokowi Resmikan Istana Negara IKN Karya WIKA KSO, Simak Kecanggihannya

Jakarta - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Istana Negara di Ibu Kota Nusantara… Read More

1 hour ago

Pimpinan MPR Sowan ke Jokowi di Istana Merdeka, Bahas Apa?

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI)… Read More

2 hours ago