Perbankan

Nagari Mobile Banking Jawab Kebutuhan di Era Digital

Padang – PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Barat (Bank Nagari) meluncurkan layanan mobile banking untuk menjawab kebutuhan masyarakat di era digital. Layanan Nagari Mobile Banking ini dapat digunakan untuk melakukan sejumlah transaksi keuangan bagi nasabah yang menginginkan kemudahan.

Demikian pernyataan tersebut diungkapkan oleh Direktur Keuangan Bank Nagari, M. Irsyad saat peluncuran Nagari Mobile Banking, di Padang, Sumatera Barat, Rabu 7 November 2018. Menurutnya, Nagari Mobile Banking memberi banyak manfaat bagi nasabah, antara lain transkaksi bersifat real time.

”Tidak perlu datang ke ATM, mudah dan aman karena transaksi menggunakan PIN untuk beberapa rekening dalam satu genggaman,” ujar M. Irsyad.

Baca juga: Bank Nagari Tingkatkan Daya Saing Lewat Digitalisasi

Lebih jauh, M. Irsyad mengungkapkan, dengan diluncurkannya layanan Nagari Mobile Banking ini, akan semakin memudahkan nasabah dan masyarakat untuk melakukan transaksi yang pada akhirnya Bank Nagari semakin dapat menambah nasabah dan membuat nas nasabah semakin loyal.

Bank Nagari merupakan satu dari sedikit BPD yang sudah memberikan layanan mobile banking ini.

Hadir dalam peluncuran Nagari Mobile Banking ini antara lain Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Wilayah Sumatera Barat, Darwisman, dan Kepala Bank Indonesia Padang serta nasabah utana. (ebs)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Kolaborasi Orderkuota dan Nobu Bank Hadirkan Rekening Digital Madera

Jakarta - Orderkuota berkolaborasi dengan Nobu meluncurkan Madera, sebuah rekening digital serba bisa. Peluncuran Madera… Read More

9 hours ago

Lawatan Perdana Prabowo, Menkomdigi Meutya Hafid: RI Siap Berperan di Kancah Global

Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai lawatan kenegaraan perdana ke sejumlah negara, antara lain… Read More

10 hours ago

Usai 5 Bulan Uji Coba, Program Makan Bergizi Gratis GoTo Group Hadir di 13 Kota

Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo) mendukung program pemerintah dalam menyediakan makanan bergizi… Read More

13 hours ago

Siap-siap! Menkop Budi Arie bakal Bikin Anggota Koperasi Melonjak Drastis

Jakarta – Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi berkomitmen penuh untuk mendongkrak rasio kepesertaan masyarakat… Read More

14 hours ago

Penerimaan Pajak Capai Rp1.517,53 T, Tembus 76 Persen Target APBN per Oktober 2024

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI mencatat penerimaan pajak hingga Oktober 2024 mencapai Rp1.517,53 triliun,… Read More

15 hours ago

Presiden Prabowo Memulai Lawatan Luar Negeri, Ini Negara-negara Tujuannya

Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai kunjungan kerja luar negeri perdananya, dengan mengunjungi sejumlah negara… Read More

16 hours ago