Perbankan

Mudahkan Transaksi, Bank DKI Luncurkan Fitur JakErte di JakOne Mobile

Jakarta – Bank DKI menghadirkan solusi melalui layanan digital bagi masyarakat DKI Jakarta, kali ini melalui fitur JakErte yang hadir di aplikasi JakOne Mobile. Melalui fitur JakErte, pengelolaan kepengurusan RT dapat dilakukan secara online, dan terintegrasi dengan aplikasi JakOne Mobile untuk kemudahan pembayaran dan pembelian.

Peluncuran fitur JakErte dilangsungkan di Arena Jakarta Fair 2023 dengan nuansa khas Betawi seperti Palang Pintu dan ondel-ondel. Direktur Teknologi & Operasional Bank DKI, Amirul Wicaksono yang hadir memperkenalkan JakErte menyampaikan hadirnya fitur JakErte ini semakin memudahkan pengurusan RT melalui pendekatan digitalisasi.

“Kepengurusan RT jadi semakin mudah, bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja dalam satu waktu,” ujar Amirul dikutip 27 Juni 2023.

Bank DKI aktif melakukan pengembangan berbagai aplikasi digital, seperti super apps JakOne Mobile, simple apps JakOne Pay, maupun JakOne Abank dan layanan lainnya seperti Cash Management System, serta aplikasi pengajuan kredit dan pembiayaan secara online melalui e-form KMG dan pengembangan aplikasi digital lending. Terbaru, Bank DKI juga meluncurkan pengembangan aplikasi JakOne Mobile terbaru yang hadir dengan tampilan UI/UX yang lebih fresh dan user friendly.

Sebagai informasi, fitur JakErte yang disematkan di aplikasi JakOne Mobile merupakan pengembangan dari aplikasi JakOne Erte yang telah ada sebelumnya. Tersedia dengan sejumlah fitur utama diantaranya: pembayaran iuran dan tagihan, berita dan informasi kegiatan, pengajuan surat pengantar, informasi warga hingga pembayaran dan pembelian, dan seluruh fitur tersebut bisa diakses melalui aplikasi JakOne Mobile. Kini, dengan semakin terintegrasinya fitur tersebut, warga cukup mendownload aplikasi JakOne Mobile untuk dapat menggunakan fitur JakErte.

Sebelumnya, JakErte telah melalui tahap uji coba di lima wilayah DKI Jakarta secara bersamaan, yaitu Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Timur, dan Jakarta Selatan. Tahap uji coba tersebut dilakukan untuk memastikan ketersediaan dan kelayakan fitur-fitur JakErte sebelum diperluas penggunaannya. Hadirnya fitur JakErte di aplikasi JakOne Mobile, semakin membuktikan komitmen transformasi digital yang dilakukan oleh Bank DKI.

Menanggapi hal tersebut, Direktur Teknologi & Operasional Bank DKI, Amirul Wicaksono menyambut baik dan menyampaikan bahwa seluruh kantor Cabang Bank DKI di Jakarta siap membantu dalam sosialisasi serta kebutuhan dalam penggunaan fitur JakErte bagi para pengurus RT di Jakarta.

Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi menambahkan, hadirnya fitur JakErte semakin melengkapi layanan perbankan digital dari Bank DKI. ”Hal ini sejalan dengan adaptasi Bank DKI melalui upaya digitalisasi menyesuaikan kebutuhan masyarakat, agar Bank DKI dapat terus menjadi bank pilihan dan diandalkan oleh masyarakat dalam hal layanan keuangan, terutama hingga pengurusan lingkungan,” ucap Arie. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Simak! Daftar 10 Pekerjaan dengan Gaji Tertinggi di Indonesia

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan rata-rata upah buruh di Indonesia per Agustus 2024… Read More

28 mins ago

IHSG Ditutup Rebound, Menguat 0,17 Persen ke Level 7.491

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini (5/11) berakhir ditutup pada zona… Read More

34 mins ago

Ekonomi RI Tak Sampai 5 Persen di Kuartal III 2024, Ini Biang Keroknya

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan bahwa ekonomi Indonesia di kuartal III 2024 tumbuh… Read More

48 mins ago

Makin Terdepan! ICT Dinobatkan sebagai Penyedia Solusi TI Paling Inovatif di Asia Pasifik dari Oracle

Jakarta - Di era globalisasi ini, perusahaan yang memegang kendali dan memimpin teknologi dipastikan berpeluang… Read More

57 mins ago

Senasib dengan iPhone 16, Ini Alasan Google Pixel Dilarang Dijual di Indonesia

Jakarta – Google Pixel, smartphone besutan Alphabet, mengalami nasib serupa dengan iPhone 16 yang dilarang… Read More

1 hour ago

BPS: Tingkat Konsumsi Masyarakat Masih Terjaga di Kuartal III 2024

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pertumbuhan ekonomi menurut komponen pengeluaran masih menunjukkan pertumbuhan… Read More

2 hours ago