News Update

Monex Investindo Futures Permudah Nasabah Trading Komoditas

Jakarta–PT Monex Investindo Futures menggelar acara Exclusive Monex Trading Seminar (EMTS) untuk memberikan cara smart trading kurang dari 20 detik bagi nasabah premiumnya.

Hal ini dilakukan untuk memberikan pemahaman menyeluruh bagi nasabah perusahaan dalam melakukan trading komoditas.

Dalam gelarannya yang ke-4, Monex mendatangkan Stuart McPhee seorang trading expert asal Australia yang akan mengelaborasi cara cepat untuk mengenali peluang, baik itu untuk aksi jual, beli atau tunggu dalam lima detik.

Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra mengungkapkan, kebanyakan trader mengalami kesulitan dalam membaca pergerakan pasar. Hal tersebut dikarenakan banyaknya produk yang ditransaksikan baik itu forex, emas ataupun minyak mentah.

“Di samping itu kesulitan juga disebabkan oleh ragam sesi trading mulai dari sesi Singapura, London hingga New York. Kemudian hal lainnya adalah banyaknya time trading dan juga volatilitas yang beragam,” katanya saat paparan publik di Jakarta, Rabu, 26 Oktober 2016.

Lebih lanjut dirinya mengatakan, seminar yang digelar dikemas dalam bentuk private clinics exclusive agar nasabah mendapatkan materi secara komprehensif. Acara ini sendiri akan diadakan juga di Surabaya dan Bandung pada tanggal 27 Oktober dan 28 Oktober 2016. (*) Dwitya Putra

 

 

Editor: Paulus Yoga

Paulus Yoga

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

2 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

2 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

4 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

4 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

6 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

6 hours ago