News Update

MNC Insurance Hadirkan Produk Asuransi Kecelakaan Keluarga

Jakarta – Seiring literasi keuangan yang gencar dilakukan berbagai kalangan, masyarakat Indonesia kini semakin memahami pentingnya memiliki asuransi, termasuk pula dalam upaya memberi manfaat perlindungan bagi keluarga.

Sejalan dengan itu, MNC Insurance melalui aplikasi asuransi terlengkap Hario Asuransi Online kembali hadir dengan produk terbaru yakni asuransi kecelakaan diri keluarga bernama MNC Family Care. Produk ini sekarang juga sudah bisa didapatkan di aplikasi Hario.

Lebih istimewanya lagi, berbeda dengan asuransi kecelakaan diri yang telah ada sebelumnya, MNC Family Care hadir dengan memberikan perlindungan lengkap bagi seluruh anggota keluarga, yaitu Ayah, Ibu dan hingga 3 orang anak dalam 1 polis asuransi.

Polis ini juga memiliki fitur perlindungan tambahan bagi asisten rumah tangga (ART), pengasuh anak maupun sopir yang bekerja di keluarga. Berbagai perlindungan tambahan juga melengkapi MNC Family Care seperti biaya fisioterapi, biaya pendidikan anak hingga tunjangan biaya transportasi.

“MNC Family Care adalah produk asuransi kami yang telah diminati selama ini. Hal ini dikarenakan produk ini sangat sesuai bagi keluarga, baik dari sisi perlindungan maupun nilai premi yang dibayarkan. Saat ini, MNC Family Care telah hadir di HARIO agar dapat dengan mudah diakses oleh masyarakat di saat pandemi,” kata Direktur Utama MNC Insurance, Sylvy Setiawan, Senin, 21 Desember 2020.

Selain melakukan pembelian asuransi MNC Family Care, proses pelaporan klaim MNC Family Care juga saat ini sudah dapat dilakukan di aplikasi Hario melalui fitur Layanan Klaim.

Saat ini, aplikasi Hario Asuransi Online dapat diunduh di Play Store maupun App Store. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

2 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

5 hours ago

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

11 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

11 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

12 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

13 hours ago