News Update

MNC Bank Pekanbaru Relokasi Ke Jalan Jenderal Sudirman

Pekanbaru – PT Bank MNC Internasional Tbk ( MNC Bank) melakukan peresmian Kantor Cabang (KC) Pekanbaru pada hari ini, Kamis 25 April 2019. Kantor cabang ini merupakan relokasi dari kantor cabang yang semula berlokasi di Jl. Tuanku Tambusai berpindah ke alamat baru di Jl. Jenderal Sudirman No.126 D, Pekanbaru.

Presiden Direktur MNC Bank Mahdan, mengatakan, relokasi ini untuk meningkatkan peran Bank bagi ekonomi Pekanbaru selain mendekatkan pelayanan Bank sehingga nasabah lebih nyaman bertransaksi.

“Selain lokasi baru yang lebih strategis, kami harap langkah ini dapat meningkatkan peran serta MNC Bank dalam menunjang ekonomi Riau khususnya kota Pekanbaru, disamping tentunya menjaga rentabilitas Bank dalam menjalankan fungsi intermediasi yang seimbang.” Ungkap Mahdan.

Lebih lanjut, Mahdan mengungkapkan bahwa Riau memiliki berbagai potensi selain penambangan dan pengolahan minyak bumi. Selain pesatnya potensi perkebunan serta industri penunjangnya seperti pengolahan dan perdagangan, Riau khususnya Kota Pekanbaru juga didukung oleh potensi Demografinya. Kota Pekanbaru, menurut catatan BPS Kota Pekanbaru memiliki penduduk hampir mencapai 1,1 Juta jiwa pada 2017 dengan mayoritas penduduknya di rentang usia produktif 15-34 tahun.

Selain itu, Dinas Tenaga Kerja Kota Pekanbaru juga mencatatkan pertumbuhan UMK yang baik, dimana pada 2009 upah minimum masih dibawah 1 juta rupiah, pada 2017 sudah menembus Rp 2,5 juta. Kedua hal tersebut menunjukkan potensi yang menjanjikan untuk perkembangan MNC Bank di Pekanbaru.

Potensi Pekanbaru juga dapat terlihat dari pertumbuhan DPK dimana menurut Kantor Perwakilan BI Provinsi Riau, pada 2014 tercatat DPK di Kota Pekanbaru sebanyak Rp 35,1 triliun, pada 2017 berhasil menembus Rp 40 triliun. Begitupun di sisi penyaluran kredit, dimana pada 2014 tercatat Rp 28,8 triliun rupiah, pada 2017 berhasil mencapai Rp 39,7 triliun.

“Kinerja MNC Bank pada 2018 cukup baik dengan laba operasional di akhir 2018 Rp 80,19 miliar, perolehan dana pihak ketiga sampai dengan akhir tahun 2018 mencapai sekitar Rp 8,47 triliun. Sementara dari sisi penyaluran kredit, hingga akhir tahun 2018 total kredit yang disalurkan mencapai sekitar Rp 7,51 triliun, ” sebut Mahdan disela peresmian.

Sementara Direktur MNC Bank Rita Montagna berharap dengan relokasi ini, Bank dapat memperluas jangkauan dan portofolio dari yang tadinya sejumlah 7071 nasabah yang mayoritas usahanya dari pengolahan dan perkebunan kelapa sawit serta perdagangan, dan 315 debitur yang mayoritas usahanya pengolahan kelapa sawit, kontraktor, dan perdagangan.

“Kota Pekanbaru memiliki potensi besar dengan demografi usia produktif yang tinggi. Kami optimis dengan relokasi ini, kami dapat menjangkau lebih banyak masyarakat dan semakin memajukan ekonomi Pekanbaru,” pungkas Rita. (*)

Apriyani

Recent Posts

Kolaborasi Orderkuota dan Nobu Bank Hadirkan Rekening Digital Madera

Jakarta - Orderkuota berkolaborasi dengan Nobu meluncurkan Madera, sebuah rekening digital serba bisa. Peluncuran Madera… Read More

9 hours ago

Lawatan Perdana Prabowo, Menkomdigi Meutya Hafid: RI Siap Berperan di Kancah Global

Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai lawatan kenegaraan perdana ke sejumlah negara, antara lain… Read More

10 hours ago

Usai 5 Bulan Uji Coba, Program Makan Bergizi Gratis GoTo Group Hadir di 13 Kota

Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GoTo) mendukung program pemerintah dalam menyediakan makanan bergizi… Read More

13 hours ago

Siap-siap! Menkop Budi Arie bakal Bikin Anggota Koperasi Melonjak Drastis

Jakarta – Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi berkomitmen penuh untuk mendongkrak rasio kepesertaan masyarakat… Read More

14 hours ago

Penerimaan Pajak Capai Rp1.517,53 T, Tembus 76 Persen Target APBN per Oktober 2024

Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) RI mencatat penerimaan pajak hingga Oktober 2024 mencapai Rp1.517,53 triliun,… Read More

15 hours ago

Presiden Prabowo Memulai Lawatan Luar Negeri, Ini Negara-negara Tujuannya

Jakarta - Presiden RI Prabowo Subianto memulai kunjungan kerja luar negeri perdananya, dengan mengunjungi sejumlah negara… Read More

15 hours ago