Market Update

Minim Sentimen Positif, Rupiah Diprediksi Bergerak Mendatar

Jakarta – Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada perdagangan hari ini (9/1) diprediksi bergerak mendatar (sideways) setelah mengalami penguatan di sepanjang pekan lalu.

Analis PT Samuel Sekuritas Indonesia, Ahmad Mikail dalam riset hariannya, di Jakarta, Selasa, 9 Januari 2018 mengatakan, masih minimnya sentimen positif di dalam negeri telah mendorong pergerakan rupiah cenderung mendatar.

“Setelah mengalami penguatan sepanjang pekan lalu, Rupiah kemungkinan akan bergerak medatar seiring minimnya rilis data baru dari dalam negeri. Rupiah kemungkinan bergerak di rentang Rp13,400 – Rp13,450 per US$,” ujarnya.

Namun demikian, kata dia, laju rupiah diperkirakan masih dapat menguat seiring dengan rendahnya realisasi defisit anggaran dan stabilnya kinerja makroekonomi Indonesia. Hal tersebut diprediksi bakal memberi sentimen positif bagi gerak rupiah.

Berdasarkan data terbaru yang dirilis oleh Kementerian Keuangan (Kemkeu) menunjukkan, bahwa defisit anggaran APBNP 2017 hanya 2,42 persen terhadap produk domestik bruto (PDB), lebih rendah dari pengumuman sebelumnya yakni 2,57 persen. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

52 mins ago

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

10 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

10 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

11 hours ago

Insiden Polisi Tembak Polisi, Ini Penjelasan Kapolda Sumbar

Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More

11 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

12 hours ago