Categories: Moneter dan Fiskal

Minim Sentimen Positif Rupiah Berpotensi Lanjutkan Tren Depresiasi

Jakarta – Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS pada perdagangan hari ini, Senin, 30 November 2015 diprediksi masih berpotensi melanjutkan tren depresiasi. Hal tersebut akibat masih minimnya sentimen positif yang menghampiri pasar uang domestik.

Pernyataan ini disampaikan Analis PT NH Korindo Securities Indonesia, Reza Priyambada dalam risetnya di Jakarta, Senin, 30 November 2015. Menurutnya, pergerakan rupiah akan sulit untuk berbalik menguat, setelah sentimen yang ada lebih mendukung penguatan dolar AS.

“Makanya tetap mencermati sentimen yang ada dan waspadai masih adanya potensi pelemahan lanjutan. Laju rupiah di bawah target support Rp13.745,” ujar Reza.

Dia mengungkapkan, akibat maraknya penilaian terhadap Bank Sentral Eropa (ECB) yang akan melonggarkan kebijakan moneter, hingga akhir pekan kemarin pelemahan pada rupiah masih berlanjut.

Sehingga, laju euro mengalami depresiasi terhadap dollar AS. Sementara di sisi lain, pergerakan dollar semakin menguat setelah Swiss National Bank berencana memangkas suku bunga, sehingga SwissFranc melemah terhadap dollar.

“Peningkatan laju dolar AS tersebut berimbas pada melemahnya rupiah. Terpantau di akhir pekan, laju euro, poundsterling, dollar Australia, yen dan beberapa mata uang lain melemah terhadap dollar AS,” ucap Reza. (*) Rezkiana Nisaaputra

Apriyani

Recent Posts

Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa Dukung Peningkatan Kinerja Keselamatan

Jakarta - Demi meningkatkan kinerja keselamatan dan integritas aset, Pertamina Subholding Upstream Regional Jawa dan PT Badak… Read More

1 hour ago

Jumlah Peserta Regulatory Sandbox Menurun, OJK Beberkan Penyebabnya

Jakarta - Penyelenggara inovasi teknologi sektor keuangan (ITSK) harus melewati regulatory sandbox milik Otoritas Jasa… Read More

4 hours ago

OJK Siap Dukung Target Ekonomi 8 Persen, Begini Upayanya

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebut bersedia mendukung target pertumbuhan ekonomi 8 persen Presiden… Read More

8 hours ago

BPKH Ajak Pemuda Gunakan DP Haji sebagai Mahar Pernikahan

Jakarta - Saat ini, secara rata-rata masa tunggu untuk melaksanakan ibadah haji di Indonesia bisa… Read More

9 hours ago

OJK Bakal Terbitkan 3 Aturan Baru Pasar Modal di Akhir 2024, Ini Bocorannya

Labuan Bajo - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan bahwa, akan menerbitkan Peraturan OJK (POJK) terbaru… Read More

10 hours ago

Penjualan Trisula Textile Naik 19 Persen di Q3 2024, Ini Penopangnya

Jakarta - PT Trisula Textile Industries Tbk (BELL), emiten penyedia kain, seragam, dan fashion berhasil… Read More

10 hours ago