News Update

Meski Ekonomi RI Negatif, Pemerintah Yakin Bisa Tekan Kemiskinan

Jakarta – Staf Khusus Presiden Bidang Ekonomi Arif Budimanta menilai, meski ekonomi Indonesia masih tumbuh negatif di kuartal III-2020, Pemerintahan Jokowi masih optimis dapat menekan angka kemiskinan hingga 0% pada periode kedua kepemimpinannya.

Hal tersebut juga telah tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 59 tentang Pelaksanaan Pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

“Salah satunya misalnya no one left behind, yang terkait dengan pengentasan kemiskinan menjadi zero dalam pemerintahannya pak Presiden dalam periode kedua,” kata Arif melalui diskusi virtual Indef bersama Greenpeace di Jakarta, Jumat 13 November 2020.

Menurutnya, meski pertumbuhan ekonomi Indonesia masih negatif namun saat ini sudah membaik dan menuju ke arah positif. Pasalnya, menurut Arif, Indonesia sudah berhasil melewati titik terdalam kontraksi perekonomiannya.

“Kita berhasil melewati titik terdalam perekonomian, sama halnya dengan tren (pertumbuhan) yang terjadi di dunia,” tambah Arif.

Perlu diketahui, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III-2020 masih mencatatkan kontraksi atau -3,49%. Meskipun demikian, jika dibandingkan kuartal II-2020 di mana pertumbuhan ekonomi Indonesia mencatat minus -5,32%, pertumbuhan ekonomi Indonesia berhasil tumbuh positif secara kuartalan.

Perbaikan ini dikatakan telah dipengaruhi oleh beberapa hal. Salah satunya dari hasil Survei Kegiatan Dunia Usaha (SKDU) mengindikasikan bahwa kegiatan dunia usaha mulai membaik pada kuartal III-2020. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

4 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

5 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

6 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

10 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

18 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

19 hours ago