Pekerja melintas di dekat layar yang menampilkan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, beberapa waktu lalu. (Foto: Erman Subekti)
Poin Penting
Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini, Jumat, 3 Oktober 2025, ditutup menguat ke posisi 8.118,30 atau meningkat 0,59 persen dari level 8.071,08.
Berdasarkan statistik RTI Business, tercatat sebanyak 403 saham terkoreksi, 259 saham menguat, dan 136 saham tetap tidak berubah.
Sebanyak 45,53 miliar saham diperdagangkan dengan 2,56 juta kali frekuensi perpindahan tangan, dan total nilai transaksi tembus Rp22,97 triliun.
Baca juga: IHSG Naik 0,26 Persen di Sesi I, Ini Daftar Sektor yang Menguat dan Melemah
Seluruh indeks dalam negeri turut mengalami penguatan. IDX30 naik 0,23 persen menjadi 412,36, LQ45 meningkat 0,24 persen menjadi 785,19, Sri-Kehati menguat 0,40 persen menjadi 361,17, dan JII naik 0,59 persen menjadi 556,60.
Lebih lanjut, mayoritas sektor juga menguat. Dipimpin oleh sektor teknologi naik 3,09 persen, industrial meningkat 2,46 persen, non-siklikal menguat 1,57 persen, energi naik 1,21 persen, infrastruktur meningkat 1,06 persen, bahan baku menguat 0,39 persen, siklikal naik 0,27 persen, dan properti meningkat 0,08 persen.
Sedangkan, sektor sisanya melemah, terlihat dari, sektor transportasi merosot 1,41 persen, sektor kesehatan turun 1,35 persen, dan sektor keuangan melemah 0,67 persen.
Baca juga: IHSG Dibuka Menguat 0,43 Persen ke Posisi 8.105
Sederet saham top gainers di antaranya adalah PT Rukun Raharja Tbk (RAJA), PT Pinago Utama Tbk (PNGO), dan PT Timah Tbk (TINS).
Sedangkan saham top losers adalah PT Sarana Mitra Luas Tbk (SMIL), PT Bersama Zatta Jaya Tbk (ZATA), dan PT Integra Indocabinet Tbk (WOOD).
Adapun, tiga saham teratas yang paling sering diperdagangkan, yaitu PT Bumi Resources Tbk (BUMI), PT Darma Henwa Tbk (DEWA), dan PT Sentul City Tbk (BKSL). (*)
Editor: Yulian Saputra
Poin Penting IHSG dibuka menguat 0,46 persen ke level 9.074,10 pada perdagangan 15 Januari 2026,… Read More
Poin Penting Rupiah dibuka di level Rp16.855 per dolar AS, menguat tipis 0,06 persen dibanding… Read More
Poin Penting MNC Sekuritas memproyeksikan IHSG masih berpotensi naik untuk menguji level 9.077–9.100, seiring posisi… Read More
Oleh Paul Sutaryono PEMERINTAH meluncurkan aturan baru tentang devisa hasil ekspor (DHE) valas dari sumber… Read More
Poin Penting Penerapan AI yang bertanggung jawab mampu mempersempit kesenjangan layanan kesehatan di Indonesia sekaligus… Read More
Jakarta - Kementerian Keuangan (Kemenkeu) menegaskan bahwa informasi yang menyebut Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa… Read More