Jakarta–Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani menilai, terjadinya deflasi sebesar 0,07 persen pada Agustus tahun 2017 ialah hal positif. Hal ini dinilaunya menunjukkan harga pangan yang sudah mulai stabil.
Dirinya menambahkan, kondisi stabilnya harga pangan ini harus dapat dipertahankan. Dan dengan rendahnya laju inflasi, sisi daya beli juga harus ditingkatkan agar ekonomi tetap tumbuh.
“Bagus kan, memang yang kita harapkan. Harga pangan volatile dianggap sebagai sumber (inflasi) dan setelah melakukan upaya seperti harapan BI bahwa volatile food harus distabilkan dan sudah menghasilkan beberapa bulan terakhir ini adalah kestabilan,” ungkap Sri Mulyani di Kompleks MPR/DPR RI, Jakarta, Senin, 4 September 2017.
Seperti diketahui, Badan Pusat Statistik (BPS) telah merilis data pada sepanjang Agustus lalu terjadi deflasi sebesar 0,07 persen. Adapun inflasi pada tahun kalender tercatat sebesar 2,53 persen dan inflasi tahun ke tahun sebesar 3,82 persen.
Kepala BPS, Kecuk Suhariyanto juga mengatakan, deflasi menjadi prestasi pemerintah karena berhasil menjaga harga-harga komoditas, apalagi terjadi inflasi di bulan-bulan sebelumnya yang cukup tinggi.
“Saya akan bilang bahwa terjadinya deflasi bahan makanan tahun ini prestasi pemerintah,” kata Suhariyanto. (*)
Editor: Paulus Yoga
Jakarta - Tahun 2024 lalu, perusahaan akuntansi multiglobal, menemukan data bahwa 53 persen pemimpin perusahaan… Read More
Jakarta - PT Bank BTPN Syariah Tbk mencatatkan kinerja yang solid pada kuartal I 2025… Read More
Jakarta – PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFI Finance) mengawali 2025 dengan catatan positif. Di… Read More
Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengungkapkan potensi Indonesia untuk membuka pasar baru dalam perdagangan internasional,… Read More
Jakarta - Pemerintah akan melakukan perubahan kebijakan atau deregulasi sebagai langkah negosiasi perdagangan yang dinilai… Read More
Jakarta - PT Helios Informatika Nusantara (Helios), perusahaan penyedia infrastruktur digital asal Indonesia, resmi ditunjuk… Read More