COVID-19 Update

Menkes Pastikan Ketersediaan Tempat Tidur di RS Pemerintah Masih Aman

Jakarta – Dua minggu pasca libur lebaran, Kementerian Kesehatan mencatat Bed Occupancy Rate (Ketersediaan Tempat Tidur) di rumah sakit pemerintah masih terpantau aman. Meski mulai ada sedikit peningkatan kasus, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin meminta setiap masyarakat Indonesia untuk terus waspada.

“Kenaikan kasus juga bisa dilihat di rumah sakit-rumah sakit pemerintah. Bukan untuk menimbulkan kekhawatiran tetapi agar kita ingat dan waspada. BOR masih dibawah, kita belum kekurangan tempat tidur rumah sakit, tetapi namun lebih baik waspada,” ujar Menkes dalam pemaparan virtualnya melalui kanal YouTube PerekonomianRI, 23 April 2021.

Kemudian, Menkes juga berpesan agar Indonesia tidak mengulangi kesalahan yang dilakukan oleh Negara India. Saat ini, kasus penluaran Covid-19 di India terus meningkat akibat pelonggaran yang terlalu dini dan lalai tidak melakukan protokol kesehatan. Selain protokol kesehatan, cara menekan kasus Covid-19 yang efektif saat ini adalah dengan terus menerapkan PPKM Mikro.

“Ini adalah tugas kita bersama untuk tidak mengulangi apa yang terjadi di India. Lebih baik kita hati-hati sejak awal. Rumusnya sama, terapkan sama PPKM Mikro yang sudah terbukti bagus. Jangan terburu-buru melonggarkan standar PPKM Mikro,” kata Menkes Budi.

Melalui kewaspadaan tinggi dan PPKM Mikro, kasus Covid-19 bisa terus ditekan. Sehingga, peningkatan kasus layaknya di India tidak terjadi di Indonesia. (*) Evan Yulian Philaret

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

BCA Syariah Bersama BAZNAS RI Gelar Pelatihan Manajemen Keuangan Bagi Mustahik Micropreneur

Direktur Pemberdayaan dan Layanan UPZ CSR BAZNAS RI Eka Budhi Sulistyo (kanan) dan Seketaris Perusahaan… Read More

33 mins ago

Kembali Terpilih sebagai Ketua ASBISINDO, Hery Gunardi Optimis Masa Depan Perbankan Syariah Nasional

Direktur Utama PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Hery Gunardi tengah membrikan sambutan saat Musyawarah… Read More

40 mins ago

BCA Luncurkan Program Runvestasi

Direktur PT Bank Central Asia Tbk (BCA) Haryanto T. Budiman memberikan sambutan saat peluncuran program… Read More

57 mins ago

Per September 2024, Home Credit Membantu Distribusi Produk Asuransi ke 13 Juta Nasabah

Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More

8 hours ago

Berkat Hilirisasi Nikel, Ekonomi Desa Sekitar Pulau Obin Tumbuh 2 Kali Lipat

Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More

9 hours ago

Menkop Budi Arie Dukung Inkud Pererat Kerja Sama dengan Cina-Malaysia di Pertanian

Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More

9 hours ago