News Update

Hingga Mei 2018, LPS Telah Melikuidasi 4 BPR

Jakarta — Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) hingga Mei 2018 telah melikuidasi 4 Bank Perkreditan Rakyat (BPR). Tindakan likuidasi tersebut dilakukan setelah Otoritas Jasa Keuangan mencabut izin beroperasi dari keempat BPR tersebut.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Direktur Eksekutif Penjaminan dan Manajemen Risiko LPS, Didik Madiyono kala menghadiri buka bersama LPS di Equity Tower Jakarta (6/6). Didik menyebut, sepanjang LPS didirikan, pihaknya telah melikuidasi sebanyak 89 bank.

“Dengan demikian, jumlah bank yang dilikuidasi LPS sejak awal beroperasi sampai dengan 5 Juni 2018 berjumlah 89 bank. Terdiri dari 1 Bank Umum, 85 BPR, dan 3 BPRS,” jelas Didik di Equity Tower Jakarta, Rabu 6 Juni 2018.

Baca juga: Hingga Kuartal I-2018, Aset LPS Sentuh Rp94,5 Triliun

Didik menambahkan, pada tahun 2017 lalu, LPS tercatat telah melakukan likuidasi atas 9 BPR yang dicabut izin usahanya.

Selain itu, untuk jumlah pembayaran klaim yang dilakukan LPS selama 2017 lalu tercatat telah mencapai Rp 47,34 miliar yang terdiri dari 7.309 rekening. Sedangkan jumlah pembayaran Klaim sampai dengan 31 Mei 2018 mencapai Rp 20,54 miliar yang terdiri dari 9.332 rekening.

“Dengan demikian jumlah pembayaran Klaim oleh LPS sejak awal beroperasi hingga 31 Mei 2018 mencapai Rp 1 triliun kepada 160.027 rekening,” tukas Didik.(*)

Suheriadi

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

3 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

4 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

5 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

9 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

17 hours ago

Pembiayaan Emas Bank Muamalat melonjak 33 kali lipat

PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More

18 hours ago