News Update

Maybank Harap, Pasar Modal Jadi Sumber Pendanaan Infrastruktur

Jakarta – Di tengah upaya pemerintah untuk terus menggenjot infrastruktur nasional, sektor pasar modal dianggap bisa menjadi sumber pendanaan alternatif selain sektor perbankan yang selama ini menjadi sumber pendanaan untuk infrastruktur.

CEO Maybank Kim Eng Group, John Chong mengatakan, pasar obligasi maupun pasar modal di Indonesia masih relatif under leveraged dibandingkan pasar lain di ASEAN dan memiliki kapasitas yang signifikan untuk mendanai beberapa proyek infrastrutktur.

“Obligasi khususnya, memungkinkan pihak pendukung proyek untuk menyesuaikan biaya pembiayaan dengan tagihan dalam Rupiah yang diperoleh dari proyek terkait, yang umumnya memiliki jangka waktu yang panjang,” ujar John di Jakarta, Rabu, 14 September 2016.

Menurutnya, sejauh ini pihaknya secara aktif telah mendukung pembiayaan infrastruktur di Indonesia, dimana belum lama ini bertindak sebagai Sole Lead Arranger untuk Programme Onshore MTN US$300 juta bagi PT Sarana Multi Infrastruktur, BUMN yang mendapat mandat untuk mempercepat penyediaan pendanaan infrastruktur nasional.

“Maybank Kim Eng juga bertindak sebagai Exclusive Financial Advisor dan Mandated Loan Arranger untuk pembiayaan PT Mabar Elektrindo untuk proyek perdana batubara listrik 300 Mega Watt di Medan, Indonesia,” tukasnya.

Oleh sebab itu, dirinya berharap ada peningkatan penerbitan medium term Note (MTN) ketika proyek pembiayaan infrastruktur berjalan dan permintaan untuk pembiayaan dalam ke depannya bisa meningkat. Di mana belanja modal Indonesia untuk infrastruktur dalam periode 2016-2020 diprediksi mencapai yang tertinggi di ASEAN.

“Untuk pembangunan infrastruktur, saat ini hampir 100 pendanaan lokal dan luar negara dengan jumlah dana kelolaan (asset under management) mencapai US$831 miliar,” ucapnya. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Ekonomi RI Tumbuh 4,95 Persen di Kuartal III 2024, Airlangga Klaim Ungguli Singapura-Arab

Jakarta – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada kuartal III 2024 tercatat sebesar 4,95 persen, sedikit melambat dibandingkan kuartal… Read More

32 mins ago

AXA Mandiri Hadirkan Asuransi Dwiguna untuk Bantu Orang Tua Atasi Kenaikan Biaya Pendidikan

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat peningkatan biaya pendidikan yang signifikan setiap tahun, dengan… Read More

2 hours ago

Sritex Pailit, Pemerintah Diminta Fokus Berantas Impor Ilegal dan Revisi Permendag 8/2024

Jakarta - Koordinator Aliansi Masyarakat Tekstil Indonesia (AMTI) Agus Riyanto mengapresiasi langkah cepat Presiden Prabowo… Read More

3 hours ago

Jelang Pilpres AS, Harris dan Trump Bersaing Ketat dengan Selisih Suara Tipis

Jakarta - Kandidat Presiden Amerika Serikat, Kamala Harris dan Donald Trump, saat ini tengah bersaing… Read More

3 hours ago

Erick Thohir Godok PP Hapus Kredit UMKM, Fokus pada Petani dan Nelayan

Jakarta - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tengah menggodok Peraturan Pemerintah (PP) perihal hapus tagih… Read More

4 hours ago

Simak! Daftar 10 Pekerjaan dengan Gaji Tertinggi di Indonesia

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan rata-rata upah buruh di Indonesia per Agustus 2024… Read More

5 hours ago