Ilustrasi: Kantor Maybank Finance. (Foto: istimewa)
Jakarta – PT Maybank Indonesia Finance (Maybank Finance) berhasil meraih enam penghargaan dalam “Infobank Multifinance Awards 2020” dari Majalah Infobank. Penghargaan tersebut terdiri dari, kategori sangat bagus selama 2019, platinum trophy (sangat bagus 10 tahun berturut-turut), the most profitable finance company, the most efficient company, the most expansive finance company, dan the best performance finance company.
Maybank Finance juga sukses mempertahankan kinerja terbaiknya selama 10 tahun berturut-turut. Selama itu pula, perseroan selalu mendapat predikat “sangat bagus” oleh Infobank. Atas prestasi tersebut, Maybank Finance berhak meraih “Infobank Platinum Trophy 2020”.
Enam penghargaan yang berhasil disabet Maybank Finance ini merupakan buah dari kerja keras segenap direksi, manajemen dan seluruh karyawan perseroan dalam menjaga kinerja positifnya di 2019, yang tercermin dari rapor keuangannya yang membiru.
Biro Riset Infobank (birI) mencatat, beberapa pos keuangannya mencatatkan pertumbuhan positif pada 2019. Pada pembiayaan misalnya, mampu mencatatkan pertumbuhan 1,79% secara tahunan atau year on year (yoy) menjadi Rp7,22 triliun. Total aset dan laba perusahaan ini mencatatkan pertumbuhan masing-masing 2,90% dan 10,01% menjadi Rp7,72 triliun dan Rp353,42 miliar.
Pembiayaan kendaraan roda empat masih jadi bisnis utama anak perusahaan dari Bank Maybank Indonesia ini. Di mana, sepanjang tahun lalu Maybank Finance membiayai 45.765 unit mobil. Selain itu, alat berat dan mesin industri mencapai 865 unit. Selain itu, perseroan juga mampu menjaga rasio pembiayaan bermasalahnya, yang tercermin dari rasio non perfoming financing (NPF) berada di angka 0,78%.
Moncernya bisnis Maybank Finance di 2019 tidak lepas dari strategi yang diterapkannya. Diantaranya, utilisasi cabang-cabang Bank Maybank Indonesia dalam meningkatkan penjualan dan perluasan usaha dengan pembiayaan alat berat dan mesin industri, serta kendaraan komersial. (*) Bagus Kasanjanu
Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More
Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More
PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More
Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More
UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More
Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More