Keuangan

Maybank Finance Borong 6 Penghargaan Infobank Multifinance Awards 2020

Jakarta – PT Maybank Indonesia Finance (Maybank Finance) berhasil meraih enam penghargaan dalam “Infobank Multifinance Awards 2020” dari Majalah Infobank. Penghargaan tersebut terdiri dari, kategori sangat bagus selama 2019, platinum trophy (sangat bagus 10 tahun berturut-turut), the most profitable finance company, the most efficient company, the most expansive finance company, dan the best performance finance company.

Maybank Finance juga sukses mempertahankan kinerja terbaiknya selama 10 tahun berturut-turut. Selama itu pula, perseroan selalu mendapat predikat “sangat bagus” oleh Infobank. Atas prestasi tersebut, Maybank Finance berhak meraih “Infobank Platinum Trophy 2020”.

Enam penghargaan yang berhasil disabet Maybank Finance ini merupakan buah dari kerja keras segenap direksi, manajemen dan seluruh karyawan perseroan dalam menjaga kinerja positifnya di 2019, yang tercermin dari rapor keuangannya yang membiru.

Biro Riset Infobank (birI) mencatat, beberapa pos keuangannya mencatatkan pertumbuhan positif pada 2019. Pada pembiayaan misalnya, mampu mencatatkan pertumbuhan 1,79% secara tahunan atau year on year (yoy) menjadi Rp7,22 triliun. Total aset dan laba perusahaan ini mencatatkan pertumbuhan masing-masing 2,90% dan 10,01% menjadi Rp7,72 triliun dan Rp353,42 miliar.

Pembiayaan kendaraan roda empat masih jadi bisnis utama anak perusahaan dari Bank Maybank Indonesia ini. Di mana, sepanjang tahun lalu Maybank Finance membiayai 45.765 unit mobil. Selain itu, alat berat dan mesin industri mencapai 865 unit. Selain itu, perseroan juga mampu menjaga rasio pembiayaan bermasalahnya, yang tercermin dari rasio non perfoming financing (NPF) berada di angka 0,78%.

Moncernya bisnis Maybank Finance di 2019 tidak lepas dari strategi yang diterapkannya. Diantaranya, utilisasi cabang-cabang Bank Maybank Indonesia dalam meningkatkan penjualan dan perluasan usaha dengan pembiayaan alat berat dan mesin industri, serta kendaraan komersial. (*) Bagus Kasanjanu

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Semangat Perjuangan Yahya Sinwar Melawan Israel, Nyawa jadi Taruhannya

Jakarta – Militer Israel mengeklaim telah membunuh pemimpin politik dan militer Hamas Yahya Sinwar di… Read More

16 mins ago

Jelang Akhir Pekan, IHSG Ditutup Naik 0,32 Persen ke Level 7.760

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada hari ini (18/10) ditutup meningkat ke level… Read More

38 mins ago

Infobank Digital Bersama Asuransi Intra Asia dan Bank Mayapada Gelar Literasi Keuangan bagi Mahasiswa Unair

Surabaya – Infobank Digital yang merupakan bagian dari Infobank Media Group menggelar Infobank Literacy Road… Read More

41 mins ago

Tingkatkan Literasi Keuangan bagi Milenial, MR.DIY dan CIMB Niaga Lakukan Ini

Jakarta – Perusahaan ritel rumah tangga, MR.DIY menggandeng PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) dalam… Read More

46 mins ago

Erina Gudono Santap Omakase Spesial di RS usai Kelahiran Anak, Harga Fantastis jadi Sorotan!

Jakarta – Erina Gudono, istri dari Kaesang Pangarep, kembali mendapat sorotan tajam netizen setelah melahirkan… Read More

1 hour ago

Begini Tanggapan OJK Soal Jokowi Terbitkan Aturan Asuransi untuk Mantan Menteri

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja menerbitkan Peraturan Presiden Nomor 121 Tahun 2024… Read More

3 hours ago