Jakarta – Bank DKI menyediakan layanan penukaran uang baru untuk memenuhi kebutuhan uang masyarakat jelang Lebaran 2024.
Selain itu, Bank DKI juga menghadirkan layanan penukaran uang rupiah bagi masyarakat dengan menyediakan sebanyak 15 kantor cabang Bank DKI dan layanan kas keliling.
Direktur Teknologi dan Operasional merangkap Pelaksana Tugas (Plt.) Direktur Utama Bank DKI Amirul Wicaksono mengatakan, layanan penukaran uang yang disediakan Bank DKI bertujuan memberikan kemudahan bagi nasabah dalam mempersiapkan kebutuhan uang tunai selama periode libur Idul Fitri 2024.
Baca juga : Catat! Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru untuk Lebaran 2024 di Jabodebek
Ia mengatakan, mulai 1 hingga 5 April 2024, nasabah Bank DKI dapat memperoleh layanan penukaran uang pada 15 Kantor Cabang Bank DKI, sepanjang jam layanan pukul 08.00 – 15.00 WIB, antara lain :
“Seluruh kantor cabang tersebut telah terdaftar pada Loket Penukaran SERAMBI Bank Indonesia (BI) tahun 2024,” jelasnya, dalam keterangan tertulis, Kamis (21/3).
Baca juga : BI Siapkan Rp197,6 Triliun Untuk Penukaran Uang Jelang Idul Fitri
Lanjutnya, selain layanan penukaran di loket cabang, Bank DKI juga akan membuka layanan Kas Keliling di Hall Badminton Gelora Bung Karno (Istora) tanggal 28 – 31 Maret 2024 pukul 08.00 WIB selesai.
Sekretaris Perusahaan Bank DKI Arie Rinaldi menambahkan, sesuai arahan dari Bank Indonesia, Bank DKI telah menyiapkan uang tunai beserta infrastruktur dan layanan pendukung seperti kantor cabang, jaringan ATM dan layanan kas keliling.
“Langkah ini diharapkan dapat membantu nasabah Bank DKI dalam memenuhi berbagai kebutuhan selama periode bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 2024 .
Menurutnya, melalui kesiapan Bank DKI dalam melakukan pemenuhan kebutuhan uang tunai tersebut diharapkan dapat memberikan berkontribusi positif pada perputaran uang di masyarakat dan pertumbuhan ekonomi nasional. (*)
Editor: Galih Pratama
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More
Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More
Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More
Jakarta - Asosiasi Pengusaha Indonesia (APINDO) menolak rencana pemerintah menaikkan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi… Read More
Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, Jumat, 22 November 2024, ditutup… Read More
Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat uang beredar (M2) tetap tumbuh. Posisi M2 pada Oktober 2024 tercatat… Read More