Jakarta – PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) resmi membuka penjualan tiket kereta cepat Whoosh dari dan menuju Stasiun Karawang mulai Minggu, 22 Desember 2024. Masyarakat dapat membeli tiket melalui berbagai kanal online dan offline untuk keberangkatan yang dimulai pada Selasa, 24 Desember 2024.
General Manager Corporate Secretary KCIC, Eva Chairunisa, menjelaskan bahwa tiket Whoosh dapat dipesan melalui aplikasi Whoosh, situs resmi ticket.kcic.co.id, atau aplikasi mitra seperti Access by KAI, Livin by Mandiri, Brimo, BNI Mobile, dan tiket.com.
Untuk pembelian offline, masyarakat dapat menggunakan loket atau mesin Ticket Vending Machine (TVM) di stasiun.
“Pembukaan penjualan tiket Whoosh dari dan menuju Stasiun Karawang yang mulai tersedia hari ini menjadi momentum penting menjelang libur Natal dan Tahun Baru. Dengan hadirnya layanan ini, KCIC berkomitmen mendukung mobilitas masyarakat yang ingin merayakan liburan dengan nyaman, cepat, dan aman bersama Whoosh,” ujar Eva dalam keterangan resminya, Minggu, 22 Desember 2024.
Baca juga: Stasiun Whoosh Karawang Dibuka 24 Desember, Perjalanan Jakarta-Karawang Hanya 15 Menit
KCIC menerapkan skema tarif dinamis untuk perjalanan dari dan menuju Stasiun Karawang. Berikut detail tarif kelas Premium Economy:
Halim-Karawang (atau sebaliknya): mulai Rp125.000.
Karawang-Padalarang/Tegalluar Summarecon (atau sebaliknya): mulai Rp175.000.
Tarif untuk kelas Business Class dan First Class tetap di Rp450.000 dan Rp600.000.
Baca juga: Libur Sekolah Dimulai, Penumpang Kereta Cepat Whoosh Meningkat hingga 23 Ribu
Selama periode Natal dan Tahun Baru 2025 (Nataru), dari total 48 jadwal perjalanan Whoosh, 20 perjalanan akan berhenti di Stasiun Karawang, dengan rincian:
Perjalanan Whoosh dari Halim ke Karawang hanya memakan waktu 15 menit, sedangkan rute Karawang ke Padalarang atau Tegalluar Summarecon dapat ditempuh dalam waktu 20 menit.
KCIC menyediakan waktu 2 menit untuk penumpang naik dan turun di Stasiun Karawang.
Secara total, perjalanan Whoosh yang melayani naik turun penumpang di Stasiun Karawang akan mengalami penambahan waktu tempuh selama 7 menit.
Baca juga: KCIC Hadirkan Promo Tiket Kereta Cepat Whoosh Jadi Rp50.000, Cek Jadwal dan Cara Belinya
Sebagai tambahan, penumpang dengan tiket rute Karawang-Padalarang/Tegalluar Summarecon dapat menikmati layanan KA Feeder yang menghubungkan Stasiun Padalarang dengan Stasiun Bandung dan Cimahi tanpa biaya tambahan. (*)
Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More
Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More
PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More
Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More
UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More
Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More