Moneter dan Fiskal

Masyarakat Indonesia Senang Jajan, Kontribusi Rumah Tangga Terhadap PDB Menurun

Jakarta – Pertumbuhan ekonomi Indonesia pada tahun 2022 tercatat sebesar 5,31% secara tahunan, dimana angka tersebut meningkat dari 3,70% pada tahun 2021.

Meski begitu, Direktur Program INDEF, Esther Sri Astuti melihat bahwa kontribusi dari pengeluaran konsumsi rumah tangga terhadap produk domestik bruto (PDB) menurun menjadi 51,7% di triwulan IV-2022 dibandingkan periode sebelumnya yang berkontribusi hingga 52,9%.

“Ternyata sebagian besar dari pendapatan masyarakat ini dialokasikan untuk barang yang habis pakai, makanan, minuman, pakaian, dan sedikit untuk kesehatan dan pendidikan, ini artinya daya beli masyarakat sebenarnya rendah karena hampir semua income yang diperoleh digunakan untuk beli makanan,” ucap Esther di Jakarta, 7 Februari 2023.

Secara rinci, kontribusi terbesar disumbang dari makanan dan minuman sebesar 40,32%, kemudian diikuti transportasi dan komunikasi sebesar 22,36%, dan perlengkapan rumah tangga berkontribusi sebesar 12,59%.

“Karena ada kenaikan harga BBM ini membuat pengeluaran masyarakat untuk transportasi dan komunikasi itu juga meningkat sekitar 22%,” imbuhnya.

Melihat hal itu, Esther berharap pemerintah dapat meningkatkan daya beli masyarakat melalui insentif selain bantuan sosial atau bansos, karena menurutnya, bansos masih bersifat sebagai solusi yang temporer atau sementara.

“Tetapi solusi yang sustain yang lebih langgeng juga meningkatkan kapasitas dari sumber daya manusianya dengan memberikan skill, touch up skill sehingga dia bisa memperoleh pekerjaan yang lebih baik, itu kan sifatnya lebih sustain tidak hanya bansos,” ujar Esther. (*)

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Airlangga Beberkan Isi Negoisasi Tarif Resiprokal AS, Apa Saja?

Jakarta – Pemerintah mulai melakukan langkah negosiasi terhadap Amerika Serikat (AS) terkait kebijakan tarif resiprokal Presiden Donald… Read More

1 hour ago

LPS Siapkan Pembayaran Klaim Simpanan Nasabah BPRS Gebu Prima

Jakarta - Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) menyiapkan proses pembayaran klaim penjaminan simpanan dan pelaksanaan likuidasi… Read More

1 hour ago

Ekonom Prediksi Penerimaan Pajak 2025 Tak Capai Target

Jakarta – Head of Research & Chief Economist Mirae Asset, Rully Arya Wisnubroto memprediksi bahwa penerimaan pajak… Read More

17 hours ago

Siapa Pendiri Taman Safari Indonesia? Ini Dia Sosoknya

Jakarta - Siapa pemilik dari Taman Safari Indonesia? Pertanyaan tersebut banyak diperbincangan publik luas seiring… Read More

18 hours ago

IHSG Jelang Long Weekend Ditutup Menguat ke Level 6.438

Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan hari ini, 17 April 2025,… Read More

18 hours ago

RUPST BTPN Syariah Bagikan Dividen

Jajaran Komisaris BTPN Syariah berfoto bersama dengan jajaran Direksi, usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan,… Read More

18 hours ago