News Update

Masuk Ragunan Kini Wajib Pakai JakCard

Jakarta–Bank DKI dan Taman Margasatwa Ragunan (TMR) meresmikan pembayaran tiket masuk Taman Margasatwa Ragunan dengan menggunakan JakCard Bank DKI (e-ticketing).

Selain peresmian e-ticketing tersebut, Bank DKI bersama Taman Margasatwa Ragunan menandatangani perjanjian kerja sama penyelenggaraan sistem transaksi elektronik di taman margasatwa Ragunan.

Direktur Utama Bank DKI Kresno Sediarso menuturkan bahwa implementasi JakCard di taman margasatwa Ragunan telah diujicobakan sejak 17 Februari 2016. Penggunaan JakCard menurutnya merupakan kepedulian Bank DKI dalam mendukung program kerja Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sekaligus mensosialisasikan less cash society pada masyarakat.

“Hasil uji coba cukup baik, sekaligus kami manfaatkan untuk sosialisasi dan edukasi,” ujar Kresno di Jakarta, Rabu, 4 Mei 2016. Dia mengatakan saat ini kartu JakCard yang terjual sebanyak 39.437 kartu dengan nilai transaksi mencapai Rp607,46 juta. Dia mengatakan, setidaknya tahun ini Bank DKI menyasar seluruh pengunjung yang setiap tahunnya mencapai 5,2 juta.

Sementara itu, pengunjung Taman Margasatwa Ragunan dari Papua, Almendo mengatakan menyambut baik penggunaan kartu JakCard sebagai tiket masuk ke Ragunan.

“Jauh lebih baik pakai kartu jadi kita tinggal di-charge saja gak harus bawa tiket banyak, dan bisa dipakai untuk seluruh keluarga,” kata Almendo pada Infobanknews.com Rabu 4 Mei 2016. (*)

 

Editor: Paulus Yoga

admin

Recent Posts

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

1 hour ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

1 hour ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

3 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

3 hours ago

BTN Raih Sertifikat Predikat Platinum Green Building

Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More

3 hours ago

BI Catat DPK Tumbuh 6 Persen per Oktober 2024, Ditopang Korporasi

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More

3 hours ago