News Update

Masuk BUKU 4, Bank Danamon Berkomitmen Perkuat Kualitas

Jakarta – PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Bank Danamon) sejak tanggal 27 Mei 2020 ditetapkan sebagai Bank Umum Berdasarkan Kegiatan Usaha (BUKU) 4 oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Penetapan ini disampaikan setelah Bank Danamon memenuhi persyaratan modal inti yang ditetapkan sebagai bank BUKU 4.

“Penetapan Bank Danamon sebagai bank BUKU 4 dilakukan pada momen satu tahun setelah penyelesaian investasi MUFG, salah satu institusi keuangan terkemuka di dunia, di Bank Danamon,” kata kata Direktur Utama Bank Danamon Yasushi Itagaki melalui siaran pers, Jumat 12 Juni 2020.

Menurutnya penetapan Bank Danamon sebagai bank BUKU 4 merupakan bagian dari pencapaian kinerja Bank Danamon. Kedepannya, penetapan ini memacu Bank Danamon untuk meningkatkan kualitas layanan kepada nasabah, menumbuhkan bisnis, membangun pondasi yang kuat melalui pengembangan sumber daya manusia, infrastruktur digital dan branding perusahaan, serta meningkatkan kolaborasi dengan MUFG dalam memberikan nilai lebih bagi nasabah dan masyarakat sekitar.

Dengan dukungan dan komitmen dari MUFG terhadap pertumbuhan Bank danamon dan dengan menjadi bagian dari MUFG, Bank Danamon siap untuk berkontribusi lebih bagi perkembangan ekonomi Indonesia.

Dirinya menyebut, tonggak sejarah ini tercapai berkat dukungan dan kepercayaan para pemangku kepentingan Bank Danamon, termasuk nasabah, pihak-pihak otoritas terkait, pemegang saham, karyawan dan masyarakat sekitar yang telah menjadikan Bank Danamon salah satu bank terkemuka di Indonesia. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

BPR Syariah BDS Serahkan Cash Waqf Linked Deposit Rp111 Juta ke Warga Yogyakarta

Jakarta - PT BPR Syariah BDS berkomitmen untuk memberikan pelbagai dampak positif bagi nasabahnya di Yogyakarta dan… Read More

4 hours ago

Antusiasme Mahasiswa Udayana Sambut Gelaran Literasi Keuangan Infobank

Denpasar--Infobank Digital kembali menggelar kegiatan literasi keuangan. Infobank Financial & Digital Literacy Road Show 2024… Read More

9 hours ago

Gandeng BGN, ID FOOD Siap Dukung Program Makan Sehat Bergizi

Jakarta – Badan Gizi Nasional (BGN) menggandeng holding BUMN pangan ID FOOD dalam pelaksanaan program… Read More

14 hours ago

Dukung Transformasi Digital, DMMX Luncurkan Dua Inovasi Produk Ini

Jakarta - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (DMMX) terus berupaya mendukung transformasi digital, khususnya bagi… Read More

14 hours ago

STAR Asset Management: Sektor Perbankan jadi Peluang Emas di Tengah Koreksi Pasar Saham

Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More

15 hours ago

BRI Insurance Beri Literasi Asuransi Syariah kepada Santri Pondok Pesantren di Sukabumi

Jakarta - Dalam rangka mendukung upaya peningkatan literasi dan inklusi keuangan, BRI Insurance berkomitmen turut… Read More

16 hours ago