Jakarta — PT Bank ANZ Indonesia menunjuk Mark Fitzgerald sebagai presiden direktur dan country head. Mark Fitzgerald masuk menggantikan Vishnu Shahaney, yang kini menjadi Country Head, Singapore and Head of South East Asia, India and Middle East ANZ.
Mark Fitzgerald bergabung dengan bergabung dengan ANZ pada 2016 sebagai Head of Institutional Client Coverage, Indonesia. Sebelumnya, dia memegang berbagai jabatan senior di New Zealand, Timur Tengah dan Asia. Dia memiliki karir panjang sebagai bankir selama 22 tahun.
“Mark sangat berpengalaman sebagai bankir internasional dengan pemahaman sangat kuat terhadap pasar di Indonesia, dan saya percaya dia akan membantu memperkuat konektivitas dengan pasar di Australia dan New Zealand,” tutur Shahaney dalam keterangannya yang diterima redaksi di Jakarta, Rabu (9/10).
Bisnis dan layanan ANZ telah hadir di Tanah Air sejak tahun 1973, Fitzgerald sendiri akan melaporkan bisnis di Indonesia kepada Shahaney. “Dan tetap menjadi kunci strategi kami secara internasional untuk mendukung nasabah yang memiliki cakupan usaha dan modal di wilayah ini,” imbuh Shahaney. (*)
Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More
Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More
Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More
Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More
Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More
Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More