Keuangan

Mandiri Tunas Finance Bidik Pembiayaan Rp24 Triliun

Jakarta – PT Mandiri Tunas Finance (MTF) terus berupaya meningkatkan angka pembiayaannya pada tahun ini. Tak tanggung-tangung MTF membidik angka pembiayaannya diangka Rp24 triliun pada tahun ini.

Direktur MTF Harjanto Tjitohardjojo mengaku akan terus menghadirkan program menarik bagi nasabahnya guna meningkatkan pelayanan dan fasilitas kepada nasabahnya. Salahsatunya dengan menjadi Official Leasing pada pagelaran Indonesia International Motor Show (IIMS 2018) di JIEXPO Kemayoran pada tanggal 19 – 29 April 2018.

“Kami optimistis pagelaran IIMS 2018 akan memberikan kontribusi signifikan dalam upaya penyaluran pembiayaan kendaraan kepada masyarakat yang pada tahun 2018 ditargetkan mencapai Rp 24 triliun,” kata Direktur MTF Harjanto Tjitohardjojo di JI-Expo Kemayoran Jakarta, Kamis 19 April 2018.

Dirinya menambahkan, MTF juga memberikan penawaran menarik bagi pengunjung IIMS 2018 antara lain DP 9%, Bunga Pintar 2,55%, tenor sampai dengan 7 tahun, paket 6 bulan tanpa bunga dan BSM Oto sebagai paket Syariah, untuk membantu masyarakat memilih pembiayaan yang tepat.

Baca juga: Mandiri Tunas Finance Luncurkan Produk “Angsuran Berjenjang” di IIMS 2018

Tak hanya itu, Harjanto juga berharap IIMS pada tahun ini dapat menggaet pengujung lebih besar daripada tahun sebelumnya.

“Dengan kembali berpartisipasi dalam IIMS, kami juga berharap dapat meraih setidaknya 1.300 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK), dimana pada tahun 2018 ini MTF menjadi Official Leasing Partner,” tutup Harjanto.

Sebagai informasi, sepanjang 2017 lalu MTF telah menyalurkan pembiayaan baru sebesar Rp 22,2 triliun, atau meningkat 19% dibandingkan dengan capaian di akhir 2016 yakni sebesar Rp 18,6 triliun.(*)

Suheriadi

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

5 hours ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

5 hours ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

5 hours ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

5 hours ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

9 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

12 hours ago