Categories: News UpdatePerbankan

Mandiri Tempati Posisi 11 The World Best Employers 2018

Jakarta – PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) masuk dalam 20 perusahaan terbaik dunia yang paling diapresiasi karyawan versi Forbes (The World Best Employers 2018). Bersama Statista, Forbes melakukan analisis terhadap 430.000 perusahaan top global.

Mengutip situs Forbes, Rabu, 24 Oktober 2018, analisa ini dilakukan Statista kepada karyawan perusahaan untuk menilai langsung perusahaannya sendiri dan memungkinkan kah sang karyawan merekomendasikan perusahaannya tersebut ke teman atau anggota keluarganya.

Mereka juga diminta untuk merekomendasikan perusahaan lain yang mereka kagumi. Daftar ini didasarkan pada peringkat Forbes 2018 Global 2000 Rankings yang termasuk perusahaan publik dari 60 negara yang bersama-sama menyumbang US$ 39,1 triliun dalam penjualan, US$ 3,2 triliun dalam laba, US$ 189 triliun dalam aset, dan US$ 56,8 triliun dalam nilai pasar.

Dalam jajaran teratas The World Best Employers 2018, Bank Mandiri sendiri masuk ke peringkat 11 dunia mengalahkan perusahaan-perusahaan top global lainnya.

Bank Mandiri yang merupakan perusahaan Indonesia paling atas di list tersebut mempunyai 38.307 karyawan dengan sales yang tercatat US$ 8,1 miliar.

Adapun 20 besar World’s Best Employers:

1. Alphabet (AS)
2. Microsoft (AS)
3. Apple (AS)
4. Walt Disney (AS)
5. Amazon.com (AS)
6. CNOOC (Hong Kong)
7. Daimler (Jerman)
8. Kasikornbank (Thailand)
9. Celgene (AS)
10. BMW Group (Jerman)
11. Bank Mandiri (Indonesia)
12. Japan Exchange Group (Jepang)
13. MGM Resorts (AS)
14. China Petroleum Engineering (China)
15. Siemens (Jerman)
16. Volkswagen Group (Jerman)
17. IBM (AS)
18. Salesforce.com (AS)
19. Vicnity Centres (Australia)
20. Siam Commercial Bank (Thailand). (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

Naik 4 Persen, Prudential Indonesia Bayar Klaim Rp13,6 Triliun per Kuartal III-2024

Jakarta - PT Prudential Life Assurance atau Prudential Indonesia mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III-2024.… Read More

41 mins ago

Kebebasan Finansial di Usia Muda: Tantangan dan Strategi bagi Gen-Z

Jakarta - Di era digital, keinginan untuk mencapai kebebasan finansial pada usia muda semakin kuat,… Read More

59 mins ago

BPS Catat IPM Indonesia di 2024 Naik jadi 75,08, Umur Harapan Hidup Bertambah

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat indeks pembangunan manusia (IPM) mencapai 75,08 atau dalam… Read More

1 hour ago

Caturkarda Depo Bangunan (DEPO) Raih Penjualan Rp2,02 Triliun di Kuartal III-2024

Jakarta - PT Caturkarda Depo Bangunan Tbk (DEPO) hari ini mengadakan paparan publik terkait kinerja… Read More

2 hours ago

Utang Luar Negeri RI Naik di Triwulan III 2024, Tembus Rp6.797 Triliun

Jakarta - Bank Indonesia (BI) melaporkan posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada triwulan III 2024 tercatat… Read More

2 hours ago

Wamenkop Ferry: Koperasi Susu Boyolali Harus jadi Pelaku Industri Pengolahan

Jakarta - Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) Ferry Juliantono turun tangan mengatasi kisruh yang membelit Koperasi Produksi Susu… Read More

3 hours ago