News Update

Mandiri dan BSM Biayai Pertamina Shipping Hingga US$19,04 Juta

Jakarta – PT Bank Mandiri (Persero) Tbk bersama dengan Bank Syariah Mandiri (BSM) menyalurkan pinjaman senilai US$19,04 juta kepada PT Pertamina International Shipping. Pinjaman Club Deal itu digunakan untuk pengembangan bisnis perusahaan yang baru berdiri sejak Desember 2016 ini.

Penandatanganan kredit club deal tersebut dilakukan oleh Senior Vice President Bank Mandiri Elisabeth R.T. Siahaan, SVP BSM Fiti Syam dan Direktur Utama Pertamina International Shipping Subagjo H. Moeljanto dan disaksikan oleh SEVP Large Corporate Bank Mandiri Dikdik Yustandi dan SVP Corporate Finance Pertamina, Narendra Widjajanto di Jakarta.

Adapun keikutsertaan Bank Syariah Mandiri pada pembiayaan ini menjadi tonggak sejarah, karena untuk pertama kalinya pembiayaan Pertamina group berasal dari perbankan syariah. Hal tersebut juga membuktikan bahwa perbankan syariah juga mampu bersaing dengan perbankan konvensional dalam hal pembiayaan.

Baca juga: Mandiri Sambut Positif Kebijakan Pelonggaran LTV  

Menurut Dikdik Yustandi, pinjaman ini merupakan salah satu bentuk sinergi BUMN, untuk membantu pengembangan bisnis Pertamina Group. Selain itu, fasilitas pembiayaan yang diberikan ini juga sebagai bentuk dukungan Mandiri Group untuk memberikan solusi keuangan kepada Pertamina dan anak usahanya.

“Pendanaan ini mudah-mudahan dapat menguatkan struktur keuangan Pertamina International Shipping sehingga dapat mendukung pertumbuhan perusahaan,” ujar Dikdik dalam keterangannya seperti dikutip, di Jakarta, Selasa, 26 Juni 2018.

Kolaborasi Bank Mandiri dan Pertamina Group telah berlangsung sejak lama dan diwujudkan melalui berbagai penyediaan produk dan layanan perbankan. Layanan tersebut untuk membantu meningkatkan efisiensi dan pengelolaan likuiditas perusahaan, seperti Mandiri Cash Management, fasilitas lindung nilai (hedging), Trade Service, dan lain-lain. (*)

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Akhir April Cerah, Modal Asing Guyur RI Rp2,36 Triliun

Jakarta – Bank Indonesia (BI) mencatat, pada pekan keempat April 2025, aliran modal asing masuk atau capital… Read More

12 hours ago

RUPST Ancol Angkat Cak Lontong jadi Komisaris

Jakarta - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk sepakat mengangkat… Read More

13 hours ago

BCA Menggila, OJK dan Infobank Pun Dilibasnya

Jakarta -- PT Bank Central Asia (BCA) Tbk memang juara. Tak hanya di kinerja bisnis,… Read More

14 hours ago

IHSG Hijau, Hampir Seluruh Saham Indeks INFOBANK15 Menguat

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan Jumat, 25 April 2025 kembali… Read More

1 day ago

IHSG Menguat, Berikut 5 Saham Penyumbang Terbesar Pekan Ini

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada pekan 21-25 April 2025 mengalami penguatan sebesar… Read More

1 day ago

BEI: IHSG Naik 3,74 Persen dalam Sepekan, Kapitalisasi Pasar Sentuh Rp11.561 Triliun

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menyatakan bahwa data perdagangan saham pada pekan ini,… Read More

1 day ago