News Update

LTV di Longgarkan, BSM Kasih DP KPR Mulai 10%

Jakarta – Bank Syariah Mandiri (BSM) menyambut baik adanya relaksasi Loan to Value (LTV) Kredit Pemilikan Rumah (KPR) yang baru dikeluarkan Bank Indonesia (BI). Dengan kebijakan ini diharapkan dapat menggenjot pertumbuhan Pembiayaan Griya BSM.

Lewat pelonggaran kebijakan tersebut tentunya pembayaran uang muka (down payment/DP) nasabah semakin ringan. Di BSM sendiri nasabah hanya menyetorkan uang muka sebesar 10-15% dan BSM menyediakan pembiayaan property sebesar 85-90%. Uang muka 10% diperuntukkan bagi rumah dengan ukuran maksimal tipe 70.

“BSM termasuk bank yang memenuhi persyaratan dalam menyalurkan KPR yaitu memiliki rasio non performing financing (NPF) net kurang dari 5%. Dan rasio pembiayaan KPR kurang dari 5%,” ujar Corporate Secretary Grup BSM, Dharmawan P Hadad dalam keterangannya di Jakarta, Kamis, 1 September 2016.

Sebagai informasi, pembiayaan Griya merupakan salah satu produk utama Bank Syariah Mandi selain Cicil dan Gadai Emas, Tabungan Mabrur Junior dan Tabungan BSM, Pembiayaan Pensiun, dan Pembiayaan Mikro. Saat ini, pembiayaan Griya BSM tumbuh positif dari Juli 2015 sebesar Rp8,22 triliun menjadi Rp9, 36 triliun per Juli 2016 atau tumbuh sebesar 13,95% YoY.

“Adanya relaksasi LTV tersebut diharapkan memudahkan pencapaian target pertumbuhan BSM Griya sampai dengan akhir 2016 ini, sebesar 16,13% YoY,” ucapnya. (*)

 

Editor : Apriyani K

Rezkiana Nisaputra

Recent Posts

Pesawat ATR 42-500 Ditemukan, Evakuasi Tunggu Cuaca Aman

Poin Penting Pesawat ATR 42-500 ditemukan di puncak Bukit Bulusaraung, Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, dalam… Read More

4 hours ago

Rujukan JKN Dianggap Bikin Ribet, BPJS Beri Penjelasan

Poin Penting Sistem rujukan JKN bukan hambatan, melainkan mekanisme untuk memastikan peserta mendapat layanan medis… Read More

9 hours ago

AAJI Buka Pencalonan Ketua Baru, Siapa Kandidatnya?

Poin Penting AAJI resmi membuka pencalonan Ketua Dewan Pengurus periode 2026-2028, yang akan diputuskan melalui… Read More

12 hours ago

AAJI Beberkan Alasan Penunjukan 2 Plt Ketua Sekaligus

Poin Penting AAJI menunjuk dua Plt Ketua, yakni Albertus Wiroyo dan Handojo G. Kusuma, usai… Read More

15 hours ago

Dana Riset Naik Jadi Rp12 T, DPR Apresiasi Langkah Prabowo Temui 1.200 Rektor

Poin Penting Dana riset nasional naik menjadi Rp12 triliun, setelah Presiden Prabowo menambah anggaran sebesar… Read More

15 hours ago

Indeks INFOBANK15 Menguat 2 Persen Lebih, Hampir Seluruh Saham Hijau

Poin Penting IHSG ditutup menguat 0,47 persen ke level 9.075,40 dan seluruh indeks domestik berakhir… Read More

17 hours ago