Categories: Perbankan

LPS: Perbankan RI Paling Solid

Jakarta–Kendati perekonomian nasional tengah mengalami pelambatan, dimana pada kuartal III-2015 pertumbuhan ekonomi Indonesia hanya mencapai 4,73%. Namun, Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) menegaskan, kondisi perbankan nasional masih kuat.

Ketua Dewan Komisioner LPS, Halim Alamsyah mengatakan, jika dibandingkan dengan perbankan di negara lain, perbankan di Indonesia cenderung lebih solid. Hal tersebut dapat dilihat dari rasio kecukupan permodalan (capital adequacy ratio/CAR) perbankan.

Sebagaimana diketahui, ketentuan CAR di dalam standar Bank of International Settlement (BIS) hanya 8%. Sedangkan CAR di perbankan Indonesia berada di posisi 20,1%. Sedangkan Loan to Deposit Ratio (LDR) pada posisi Juni 2015 sebesar 88,6%. Hal tersebut menunjukkan bahwa perbankan Indonesia cukup aman dan solid.

“Sektor perbankan RI yang paling solid jika dibandingkan dengan negara lain. Meski ekonomi melambat, tapi kami yakin kondisi ekonomi kita akan semakin baik,” ujar Halim di Jakarta, Kamis, 5 November 2015.

Lebih lanjut dia meyakini, dengan dikeluarkannya 5 paket kebijakan oleh pemerintahan Jokowi, maka perekonomian nasional akan terdongkrak lebih cepat. Namun demikian, kata dia, hal tersebut tergantung respon pasar terhadap paket kebijakan pemerintah itu.

“Tentu ini adalah skenario baseline, tapi ini tentu tergantung respon kebijakan ekonomi pemerintah,” tutup Halim. (*) Rezkiana Nisaputra

Paulus Yoga

Recent Posts

KPK, Ilusi Kerugian Negara, dan Bahaya “Narasi Paksa” dalam Kasus Dana Nonbujeter Bank BJB

Oleh The Finance Team MASIHKAH Indonesia berlandaskan hukum? Pertanyaan itu kembali muncul dalam setiap diskusi… Read More

2 hours ago

Apakah Benar AS Keluar dari PBB? Cek Faktanya Berikut Ini

Poin Penting Kabar AS keluar dari PBB memicu tanda tanya publik, mengingat AS merupakan salah… Read More

7 hours ago

Kasus Dugaan Penipuan Kripto Jadi Sorotan, Polda Metro Jaya Turun Tangan

Poin Penting Investasi kripto kembali menjadi sorotan setelah adanya laporan dugaan penipuan yang dilayangkan ke… Read More

7 hours ago

4 WNI Dilaporkan Diculik Bajak Laut di Perairan Gabon Afrika

Poin Penting Kapal ikan IB FISH 7 diserang bajak laut di perairan Gabon, sembilan awak… Read More

8 hours ago

Pakar Apresiasi Peran Pertamina Capai Target Lifting Minyak APBN 2025

Poin Penting Produksi minyak Pertamina berhasil mencapai target APBN 2025 sebesar 605.000 barel per hari.… Read More

9 hours ago

Properti RI Berpeluang Booming Lagi pada 2026, Apa Penyebabnya?

Poin Penting Pertumbuhan ekonomi 2026 diproyeksikan naik hingga 5,5%, menjadi momentum kebangkitan sektor properti. Dengan… Read More

9 hours ago