Keuangan

Literasi Keuangan Masih Hadapi Kendala

Jakarta– Anggota Dewan Komisioner OJK bidang Edukasi dan Perlindungan Konsumen, Kusumaningtuti Soetiono mengungkapkan, saat ini Literasi keuangan Indonesia masih kalah dibanding negara Asean lain seperti Malaysia dan Thailand.

Ia menambahkan, tingkat literasi keuangan di kedua negera tetangga tersebut sudah mencapai 30-40 persen, sedangkan Indonesia baru mencapai 29,6 persen.

“Literasi Malaysia dan Thailand itu di 30-40 persen, kita masih 21,8 persen di 2013, sekarang meningkat jadi 29,6 persen,” kata Kusumaningtuti S Soetiono, saat peluncuran buku literasi keuangan untuk pelajar di Hotel Double Tree, Jakarta, Kamis, 6 Juli 2017

Menurut Titu sapaan akrab Kusumaningtuti, ada banyak kendala untuk mencapai target literasi keuangan dapat tersebar di seluruh Indonesia. Salah satunya, Indonesia sebagai negara kepulauan, sulit dijangkau dengan darat. Sehingga, untuk memberikan edukasi jadi tantangan tersendiri supaya menyeluruh dari kawasan barat ke timur.

“Ada banyak kendala terutama kan kita negara kepulauan sulit dijangkau dengan darat. Jadi untuk berikan edukasi sulit. Kedua juga latar belakang pendidikan, misalnya gender itu selalu perempuan lebih rendah. Ini dua hal yang menurut kami jadi kendala,” kata dia.

Ditambahkan Titu, untuk mempermudah edukasi OJK pun meluncurkan model-model pembelajaran, seperti e-book yang diluncurkan hari ini.

Ia menambahkan, OJK akan terus berupaya menyediakan materi literasi keuangan yang sesuai dengan kebutuhan berbagai lapisan masyarakat agar dapat membentuk masyarakat yang cerdas keuangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Sebagai data, Survei Nasional Literasi dan Inklusi Keuangan (SNLIK) kedua yang dilakukan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada tahun 2016 menunjukkan indeks literasi keuangan sebesar 29,66% dan indeks inklusi keuangan sebesar 67,82%.

Suheriadi

Recent Posts

Diam-diam Ada Direksi Bank Mandiri Serok 155 Ribu Saham BMRI di Awal 2026

Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More

6 hours ago

Astra Mau Buyback Saham Lagi, Siapkan Dana Rp2 Triliun

Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More

6 hours ago

OJK Beberkan 8 Pelanggaran Dana Syariah Indonesia, Apa Saja?

Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More

7 hours ago

Dorong Inklusi Investasi Saham, OCBC Sekuritas dan Makmur Sepakati Kerja Sama Strategis

Poin Penting OCBC Sekuritas bermitra dengan Makmur untuk menghadirkan fitur investasi saham di platform Makmur… Read More

9 hours ago

Meluruskan Penegakan Hukum Tipikor di Sektor Perbankan yang Sering “Bengkok”

Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More

11 hours ago

Prospek Saham 2026 Positif, Mirae Asset Proyeksikan IHSG 10.500

Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More

20 hours ago