News Update

Literasi Keuangan Jadi Pondasi Masyarakat Agar Tak Jatuh Miskin

Jakarta – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus mengedukasi masyarakat untuk dapat memahami literasi keuangan ditengah pelemahan ekonomi nasional akibat pandemi covid-19.

Anggota Dewan Komisioner OJK Bidang Edukasi dan Perlindungan Konsumen Tirta Segara mengatakan, literasi keuangan merupakan pondasi dasar dari masyarakat agar tidak terjatuh dalam jurang kemiskinan di saat pelemahan ekonomi saat ini.

“Banyak kaum marjinal yang berpotensi jatuh miskin karena mereka tidak tau mengenai mengelola uang dan ini tidak terjadi di Indonesia saja tapi di negara lain juga,” kata Tirta saat menghadiri webinar mengenai literasi keuangan di Jakarta, Kamis 13 Agustus 2020.

Dirinya mengungkapkan, berdasarkan data Kementerian Keuangan, sebanyak 1,89 juta orang berpotensi jatuh miskin ditengah perlambatan ekonomi saat ini. Tak hanya itu saja, sebanyak 2,92 juta orang juga diperkirakan akan kehilangan perkerjaan dimasa pandemi saat ini.

Dikesempatan yang sama, Direktur Utama BRI Insurance Fankar Umran juga mengingatkan masyarakat untuk terus melek keuangan agar hidup tenang dimasa pandemi. Dirinya mengungkapkan, berdasarkan survei Literasi Keuangan Global S&P mendefinisikan literasi keuangan di Indonesia baru sebesar 32% dari jumlah keseluruhan masyarakatnya.

“Di Indonesia masih cukup rendah di 32% namun dibandingkan di Asia cukup baik dibandingkan negara lain,” katanya.

Oleh karena itu menurutnya, literasi keuangan sangat penting untuk menyadarkan masyarakat dalam pengelolaan uang agar tidak terjatuh dalam jurang kemiskinan. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

OJK Sebut Rencana BTN Akuisisi Bank Syariah Masih Evaluasi Internal

Jakarta – Rencana aksi korporasi BTN untuk mengakuisisi bank syariah lain masih belum menemukan titik terang. Otoritas… Read More

1 hour ago

DPLK AXA Mandiri Jalin Kerja Sama Strategis

Suasana saat penandatanganan strategis antara Dana Pensiun Lembaga Keuangan PT AXA Mandiri Financial Services (DPLK… Read More

2 hours ago

Ini Dia Perusahaan Jumbo yang Bakal IPO di Akhir 2024

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bakal kedatangan satu perusahaan dengan kategori lighthouse yang… Read More

2 hours ago

BRI Sebut KUR Tak Masuk Kriteria PP Hapus Tagih Utang UMKM, Begini Penjelasannya

Jakarta – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menyatakan bahwa Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang… Read More

2 hours ago

Dua Produk Ini Topang Kinerja Zurich Topas Life di September 2024

Jakarta - Zurich Topas Life berhasil mencatat kinerja yang solid hingga September 2024, dengan kontribusi… Read More

3 hours ago

Jangan Terkecoh! Ini 5 Perbedaan Utama Judi Online vs Investasi Menurut BNI Sekuritas

Jakarta - Fenomena judi online (judol) di Indonesia kian marak, ditandai dengan lonjakan transaksi hingga… Read More

4 hours ago