Teknologi

Lintasarta Perkuat Layanan Digital Jelang Lonjakan Trafik saat Libur Lebaran

Jakarta – PT Aplikanusa Lintasarta (Lintasarta), perusahaan Teknologi Informasi dan Komunikasi (ICT) di bawah naungan Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) Group, menegaskan komitmennya dalam menjaga stabilitas, keamanan, dan keandalan jaringan serta layanan selama Ramadan dan menjelang libur Lebaran.

Lintasarta mencatat lonjakan trafik data pelanggan sebesar 9,48 persen selama puncak periode Ramadan dan Lebaran 2024 dibandingkan tahun sebelumnya.

Untuk 2025, kenaikan trafik data diproyeksikan mencapai lebih dari 10 persen, seiring dengan pertumbuhan digitalisasi di berbagai sektor.

Sebagai bentuk kesiapan, Lintasarta memastikan layanan pelanggan tetap optimal selama libur panjang Lebaran.

Salah satu fokus utama perusahaan adalah pada sektor-sektor kritis seperti keuangan, perbankan, transportasi, ritel, distribusi, pemerintahan, dan pariwisata.

Baca juga: Bangun Ekosistem AI di RI, Lintasarta Luncurkan GPU Merdeka

President Director & CEO Lintasarta, Bayu Hanantasena, menegaskan kesiapan perusahaan dalam menghadapi puncak Ramadan dan Lebaran 2025. Lintasarta telah memperkuat infrastruktur digital dan koneksi jaringan, serta menyediakan layanan pelanggan 24/7.

“Kami ingin memastikan masyarakat Indonesia dapat menikmati layanan digital yang lancar dan aman dalam setiap momen kebersamaan,” ujar Bayu dalam rilisnya, dikutip pada Senin, 17 Maret 2025.

Lintasarta menghadapi lonjakan transaksi Lebaran dengan mengandalkan backbone Nx400G dan jaringan berlatensi rendah, memastikan koneksi data domestik dan internasional tetap stabil bagi pelanggan business to business (B2B).

Selain itu, perusahaan memantau jaringan secara real-time, mendeteksi anomali lebih cepat, serta menganalisis pola trafik untuk mencegah gangguan sebelum terjadi. Teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) digunakan dalam proses ini guna menjaga kualitas layanan tetap optimal.

Keamanan Data Terjamin

Keamanan data pelanggan diperkuat dengan enkripsi canggih dan sertifikasi ISO 27001, serta pengawasan ketat terhadap akses informasi. Langkah ini memastikan perlindungan siber yang andal bagi pelanggan di berbagai sektor strategis.

Baca juga: Lintasarta Raih Dua Penghargaan di Infobank Top 100 CEO dan Top 200 Future Leaders 2024

Terakhir, Lintasarta juga mengoperasikan Command Center 24/7, didukung oleh tim ahli tersertifikasi, untuk memastikan pengalaman layanan terbaik bagi pelanggan.

“Kami ingin memastikan pelaku bisnis di sektor keuangan dapat menjalankan operasionalnya dengan lebih lancar, kenaikan permintaan dari sektor transportasi, ritel, dan distribusi dapat terlayani dengan baik, serta industri pariwisata tetap mampu memproses peningkatan pemesanan tiket saat momen Lebaran,” tegas Bayu. (*) Mohammad Adrianto Sukarso

Yulian Saputra

Recent Posts

Strategi Jalin Hadapi Lonjakan Transaksi Selama Libur Lebaran 2025

Jakarta - PT Jalin Pembayaran Nusantara (Jalin), bagian dari Holding BUMN Danareksa, melakukan berbagai upaya… Read More

2 hours ago

Zurich Cetak Wirausahawan Muda, Siswa Indonesia Raih Prestasi Internasional

Jakarta – PT Zurich Asuransi Indonesia Tbk (Zurich) terus berkomitmen untuk mendukung generasi muda dalam memperluas… Read More

3 hours ago

Biar Gak Ribet Berobat Saat Mudik Lebaran, BPJS Imbau Peserta JKN Lakukan Ini

Jakarta - Menjelang libur Lebaran, BPJS Kesehatan mengingatkan peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) untuk memastikan… Read More

3 hours ago

Dukung Ekonomi Pedesaan, Amartha Sudah Salurkan Modal Usaha Rp28 T ke 2,8 Juta UMKM

Jakarta - PT Amartha Mikro Fintek (Amartha) secara kumulatif sudah menyalurkan pembiayaan modal usaha sebesar… Read More

3 hours ago

Transaksi Makin Mudah Selama Ramadan, Ini Program Spesial dari CIMB Niaga Syariah

Jakarta - Unit Usaha Syariah (UUS) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga Syariah) kembali menghadirkan… Read More

3 hours ago

Bos BPJS Kesehatan Pastikan Layanan JKN Bisa Diakses Selama Libur Lebaran 2025

Jakarta - BPJS Kesehatan memastikan pelayanan bagi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) tetap berjalan selama… Read More

3 hours ago