News Update

Lintasarta Perkenalkan B2B Cloud Marketplace

Jakarta–Lintasarta meramaikan pasar marketplace di Indonesia dengan memperkenalkan layanan Lintasarta Cloud Marketplace pada Senin (2/10) di Jakarta. Layanan Cloud Marketplace Business to Business (B2B) ini diharapkan menjadi solusi Cloud dari Infrastructure as a Service (IaaS), Software as a Service (SaaS), dan Platform as a Service (PaaS) untuk pasar perusahaan, instansi pemerintahan, dan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

“Lintasarta Cloud Marketplace akan menjadi platform solusi digital sebagai one stop solution layanan cloud for business, dengan tersedianya solusi cloud yang lengkap,” ujar IT Services Director Lintasarta, Arya N Soemali di Jakarta, Senin, 2 Oktober 2017.

Lintasarta Cloud Marketplace merupakan hasil kerja sama antara Lintasarta sebagai pemain utama solusi Information & Communication Technology (ICT) di Indonesia dengan Jamcracker yang merupakan perusahaan Cloud Services Brokerage (CSB) di tingkat global.

Seiring dengan kebutuhan layanan Cloud di Indonesia yang terus mengalami peningkatan di tengah era transformasi digital, kehadiran Lintasarta Cloud Marketplace akan menjadi jawaban untuk kemudahan akses mendapatkan solusi IT berbasis cloud.

Saat ini, telah tersedia layanan SaaS dalam kategori aplikasi bisnis, komunikasi & kolaborasi, serta keamanan. Layanan-layanan tersebut merupakan pemain unggul di dalam pasar SaaS dengan beberapa layanan yang menempati posisi leader dalam Gartner Magic Quadrant. Jumlah layanan ini akan terus bertambah sesuai dengan visi Lintasarta Cloud Marketplace.

Untuk ke depannya, jelas Arya, Cloud Marketplace ini akan diperkaya dengan berbagai layanan SaaS dari pemain global maupun Independent Software Vendor (ISV) lokal. Hal tersebut semakin menekankan komitmen Lintasarta sebagai pendorong transformasi digital untuk pelaku usaha dari berbagai sektor industri.

Online store ini menawarkan kemudahan dalam memperoleh layanan solusi IT berbasis Cloud, seperti proses pencarian, pembelian, deployment, provisioning, hingga manajemen akun yang cepat dan fleksibel dengan sistem one-click away self service. Hal tersebut didukung dengan tenaga ahli lokal 24×7, penggunaan single sign on, dan sejalan dengan semua peraturan & sertifikasi dari Pemerintah serta aksesibilitas terhadap pembaruan aplikasi.

“Kami sangat antusias untuk bermitra dengan Lintasarta untuk menawarkan platform yang dapat mengaktifkan Cloud Exchange dan Marketplace yang dapat membantu transformasi digital pelaku bisnis di Indonesia,” kata CEO dan Chairman Jamcracker, Inc, K.B. Chandrasekhar. nL

Menurut K.B. Chandrasekhar, Lintasarta telah menunjukkan kepemimpinan dan visi dalam komitmennya untuk memastikan bahwa pelaku bisnis dari berbagai sektor dan ukuran dapat memiliki akses terhadap layanan cloud. Pada akhirnya, Lintasarta memastikan menjadi pelopor terhadap gelombang transformasi digital di Indonesia dengan menawarkan layanan cloud yang lengkap dan berkualitas tinggi. (*)

Paulus Yoga

Recent Posts

Uang Beredar Tembus Rp9.436,4 Triliun di Maret 2025, Tumbuh 6,1 Persen

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan likuiditas perekonomian atau uang beredar dalam arti luas (M2) tetap tumbuh.… Read More

2 mins ago

AS Protes QRIS dan GPN, Airlangga Bilang Begini

Jakarta – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto angkat bicara mengenai Amerika Serikat (AS) yang merasa keberatan… Read More

8 mins ago

Pemerintah Siapkan 27 Ribu Koperasi Baru untuk Desa yang Belum Terjangkau

Jakarta – Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mengungkapkan, pemerintah akan membentuk koperasi baru di… Read More

20 mins ago

2 Hari Pelaksanaan UTBK: Panitia Catat ada 14 Kasus Kecurangan

Jakarta - Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2025 mencatat setidaknya terdapat sebanyak 14… Read More

1 hour ago

Pemprov DKI: Pendaftaran Seleksi Damkar dan PPSU Dibuka Secara Online, Cek Sekarang!

Jakarta - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta telah membuka pendaftaran seleksi petugas penyedia jasa lainnya… Read More

2 hours ago

CORE Setuju Batas MBR Naik ke Rp14 juta Sejalan dengan Program 3 Juta Rumah!

Jakarta – Direktur Eksekutif Center of Reform on Economics (CORE) Indonesia, Mohammad Faisal menyatakan naiknya… Read More

2 hours ago