Moneter dan Fiskal

Lanjut! Perry Warjiyo Jadi Calon Tunggal Gubernur BI

Jakarta – Dikabarkan nama Perry Warjiyo kembali menjadi petahana untuk menduduki kursi bos Bank Sentral Indonesia. Disebutkan bahwa Perry menjadi calon tunggal untuk pemilihan Gubernur Bank Indonesia (BI) periode 2023-2028.

Saat dikonfirmasi kepada Komisi XI DPR RI, Mukhamad Misbakhun Anggota Komisi XI DPR menyatakan, bahwa benar Perry Warjiyo akan menjadi calon tunggal sebagai calon Gubernur BI selanjutnya. Artinya Perry akan menjadi petahana untuk kembali menjabat di Bank Sentral Indonesia.

Namun, Misbakhun perlu memastikan kembali untuk membaca surat dari Presiden Jokowi terkait nama calon gubernur BI tersebut. “Calon tunggal. Tapi surat nya saya baca dulu untuk dipastikan,” ungkap Misbakhun saat dihubungi Infobanknews, Rabu, 22 Februari 2023.

Seperti diketahui, Perry Warjiyo yang saat ini menjabat sebagai Gubernur BI periode 2018 – 2023 akan habis masa jabatnya di Mei mendatang.

Perry mengawali karirnya di BI sejak tahun 1984, khususnya di area riset ekonomi dan kebijakan moneter, isu-isu internasional, transformasi organisasi dan strategi kebijakan moneter, pendidikan dan riset kebanksentralan, pengelolaan devisa dan utang luar negeri, serta Biro Gubernur.

Sebelum menjabat sebagai Gubernur Bank Indonesia, Perry menjabat sebagai Deputi Gubernur BI periode 2013-2018. Perry juga pernah menjabat sebagai Asisten Gubernur untuk kebijakan moneter, makroprudensial dan internasional. Jabatan tersebut diemban setelah menjadi Direktur Eksekutif Departemen Riset Ekonomi dan Kebijakan Moneter Bank Indonesia. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Irawati

Recent Posts

Tampil di KTT Kairo, Presiden Prabowo Angkat Potensi Negara-Negara D-8

Jakarta - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menyoroti potensi besar negara-negara anggota Developing Eight (D-8)… Read More

36 mins ago

BPJS Ketenagakerjaan Gandeng Himperra untuk Optimalisasi Program MLT Perumahan Pekerja

Jakarta - BPJS Ketenagakerjaan bersama Himpunan Pengembang Permukiman dan Perumahan Rakyat (Himperra) bersinergi untuk meningkatkan… Read More

1 hour ago

Bergerak Fluktuatif, IHSG Sesi I Ditutup Naik 0,26 Persen

Jakarta - Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I hari ini, Jumat, 20… Read More

1 hour ago

Indomie Ditarik dari Australia, Indofood Blak-Blakan Ungkap Penyebabnya

Jakarta - PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk akhirnya buka suara ihwal penarikan varian rasa Indomie… Read More

1 hour ago

MA Tolak Kasasi Sritex, Airlangga: Tetap Berproduksi

Jakarta – Mahkamah Agung (MA) resmi menolak permohonan kasasi PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL) atau Sritex… Read More

3 hours ago

Dolar AS Menguat, Rupiah Diperkirakan Anjlok Capai Rp16.400

Jakarta – Rupiah diproyeksi melanjutkan pelemahan terhadap dolar Amerika Serikat (AS) yang terus menguat setelah data Produk… Read More

4 hours ago