Presiden Joko Widodo Minta Tarif Tol Bisa Diturunkan
Jakarta–PT Jasa Marga (Persero) Tbk (Jasa Marga) catat perolehan laba bersih tahun 2015 sebesar Rp1,46 triliun. Jumlah tersebut naik tipis 3,16% jika dibanding perolehan diperiode sama tahun sebelumnya Rp1,42 triliun.
Mengutip laporan keuangan yang dipublikasikan perseroan, Jumat, 12 Febuari 2016, perolehan laba tersebut didorong oleh pendapatan yang berhasil dibukukan selama 2015 sebesar Rp9,84 triliun, atau naik tipis 7,35% dari perolehan di 2014 Rp9,17 triliun.
Perolehan itu dikontribusikan dari pendapatan tol dan usaha lainnya sebesar Rp7,63 triliun dan pendapatan konstruksi sebesar Rp2,21 triliun.
Sementara beban pendapatan perseroan di sepanjang tahun 2015 tercatat mencapai sebesar Rp5,72 triliun, naik 4,3% dari tahun sebelumnya Rp5,48 triliun.
Peningkatan beban membuat laba kotor perseroan naik 11,8% menjadi Rp4,13 triliun, dari Rp3,68 triliun di 2014.
Dari sisi asset, hingga akhir tahun 2015, asset Jasa Marga tercatat sebesar Rp36,72 triliun. Dan posisi liabilitas sebesar Rp24,35 triliun.
Total lialibilitas dan ekuitas perseroan terlihat meningkat dari Rp31,85 triliun di 2014 menjadi Rp36,72 triliun di 2015. (*) Dwitya Putra
Jakarta – Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) mendorong percepatan hilirisasi sektor perikanan lewat investasi dan… Read More
Jakarta - PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) mencatat, dari total jumlah investor pasar modal… Read More
Jakarta - Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, sebelumnya telah menetapkan kebijakan tarif resiprokal terhadap… Read More
Jakarta – Kapasitas ruang fiskal APBN masih sangat terbatas dalam mendanai berbagai proyek transisi energi… Read More
Jakarta - Tahun 2024 lalu, perusahaan akuntansi multiglobal, menemukan data bahwa 53 persen pemimpin perusahaan… Read More
Jakarta - PT Bank BTPN Syariah Tbk mencatatkan kinerja yang solid pada kuartal I 2025… Read More