Categories: KeuanganNews Update

Kuartal II-2019 SMF Bukukan Laba Rp241 Miliar

Jakarta – PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau (SMF) berhasil membukukan laba bersih hingga kuartal-II tahun 2019 mencapai Rp241 miliar.

Direktur Utama SMF Ananta Wiyogo mengaku bersyukur atas pencapaian tersebut dan berharap dapat terus meningkatkan kualitas kinerja kedepan.

“SMF mencatatkan laba Rp241 miliar atau naik 9,56% dibandingkan tahun sebelumnya yang sebesar Rp220 miliar,” kata Ananta di Graha SMF Jakarta, Senin 22 Juli 2019.

Selain itu, total aset SMF sampai dengan Semester I Tahun 2019 ini adalah sebesar Rp21,01 triliun, naik 25,13% dari posisi yang sama di tahun sebelumnya sebesar Rp16,79 triliun.

Adapun untuk sekuritisasi, selama tahun 2019 SMF telah bekerjasama dengan 3 bank yang berencana melaksanakan sekuritisasi di semester 2 2019 dengan menggunakan skema EBA Surat Partisipasi (EBA-SP), dimana salah satunya merupakan penerbitan EBA SP Syariah pertama di Indonesia.

Efek Berangun Aset- Surat Partisipasi (EBA-SP) tersebut menggunakan underliying KPR dari Bank yang dipilih melalui 32 kriteria seleksi. Diharapkan sekuritisasi aset ini bisa mempercepat penyaluran dana bagi pembiayaan perumahan, demi mensukseskan Program Satu Juta Rumah yang dicanangkan oleh Pemerintah.

Pada Semester I, SMF juga telah merealisasikan penerbitan Surat utang melalui Penawaran Umum Berkelanjutan IV dan MTN. Total obligasi yang diterbitkan sampai dengan bulan Juni Rp4,861 triliun.

Ke depan, pihaknya mengaku cukup optimis terhadap perkembangan bisnis perumahan pada tahun ini. SMF juga terus fokus begiat dalam pengembangan bisnis melalui sinergi dengan Program yang telah dicanangkan oleh Pemerintah.

Adapun sasaran strategis dalam focus tersebut yaitu penguatan peran SMF sebagai fiscal tools Pemerintah, dan penguatan, pengembangan serta implementasi model bisnis SMF. (*)

 

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

4 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

4 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

6 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

6 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

8 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

8 hours ago