News Update

Kualitas Kredit Bawa Bank Mestika Sabet Predikat “Sangat Bagus”

Jakarta — PT Bank Mestika Dharma (Bank Mestika) meraih penghargaan “Golden Trophy” atas prestasinya menyabet predikat “Sangat Bagus” 5 tahun berturut-turut hingga tahun buku 2019.

Kinerja moncer Bank Mestika tak bisa dimungkiri didorong oleh kenaikan penyaluan kredit yang sebesar 7,10% secara setahunan menjadi Rp7,29 triliun pada 2019. 

Secara kualitas, penyaluran kredit Bank Mestika mengalami perbaikan. Kendati kucuran kredit bertumbuh, perseroan mampu menjaga rasio kredit bermasalah (NPL) dalam batas aman. Selama setahun sejak akhir 2018, NPL gross perseroan mengalami perbaikan ke level 2,26%.

Sementara dari sisi penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) sebagai backbone pendanaan tumbuh 6,13% year on year menjadi Rp8,86 triliun. Adapun total aset mengalami kenaikan 6,67% menjadi Rp12,90 triliun. 

Kinerja positif tersebut membuat bank besutan Achmad S Kartasasmita ini diganjar predikat “sangat bagus” pada perhelatan Infobank Awards 2020. Bank Mestika sendiri termasuk ke dalam kelompok Bank Umum Kegiatan Usaha (BUKU) 2 dengan modal inti di rentang Rp1 triliun hingga Rp5 triliun, tepatnya sebesar Rp3,50 triliun per akhir 2019. (*)

Paulus Yoga

Recent Posts

OJK Tunjuk Bank Kalsel Jadi Bank Devisa, Potensi Transaksi Rp400 Triliun

Poin Penting OJK menunjuk Bank Kalsel sebagai Bank Devisa sejak 31 Desember 2025 dengan masa… Read More

8 hours ago

Riset Kampus Didorong Jadi Mesin Industri, Prabowo Siapkan Dana Rp4 Triliun

Poin Penting Presiden Prabowo mendorong riset kampus berorientasi hilirisasi dan industri nasional untuk meningkatkan pendapatan… Read More

8 hours ago

Peluncuran Produk Asuransi Heritage+

PT Asuransi Jiwa BCA (BCA Life) berkolaborasi dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menghadirkan… Read More

8 hours ago

DPR Desak OJK Bertindak Cepat Cegah Korban Baru di Kasus DSI

Poin Penting Pengawasan OJK disorot DPR karena platform Dana Syariah Indonesia (DSI) masih dapat diakses… Read More

8 hours ago

Penyerahan Sertifikat Greenship Gold Gedung UOB Plaza

UOB Plaza yang berlokasi di distrik bisnis Jakarta, telah menerima sertifikat dan plakat GREENSHIP Existing… Read More

12 hours ago

BSI Catat Pembiayaan UMKM Tembus Rp51,78 Triliun per November 2025

Poin Penting Pembiayaan UMKM BSI tembus Rp51,78 triliun hingga November 2025, dengan Rasio Pembiayaan Inklusif… Read More

15 hours ago