Wakil Ketua Komisi XI DPR RI, Fathan Subchi. (Foto: Erman Subekti)
Jakarta – Penguatan kelembagaan yang tergabung dalam komite stabilitas sistem keuangan (KSSK) diperlukan guna menghadapi sejumlah krisis di masa Pandemi Covid-19 saat ini.
Wakil Ketua Komisi XI DPR RI Fathan Subchi mengatakan, penguatan kelembagaan seperti Bank Indonesia (BI), Otoritas Jasa Keuangan (OJK), dan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) lebih diperlukan ketimbang perubahan lembaga atau pelemahan kewenangan.
“Saat ini sebetulnya yang diperlukan adalah penguatan diseluruh kelembagaan- kelembagaan baik LPS Bank Indonesia dan juga tentunya komite stabilitas sistem keuangan (KSSK),” ujar Fathan dalam public discussion yang digelar Infobank dengan tema “Masa Depan Pengawasan Terintegrasi Sektor Keuangan” yang digelar Infobank, 21 September 2020.
Fathan tidak menampik masih ada beberapa hal yang menjadi sorotan seperti pengawasan yang tidak tegas dan lemahnya kordinasi antara lembaga keuangan. Hal itu yang kemudian mendorong pemerintah melakukan koreksi kewenangan yang saat ini menjadi isu di masyarakat. Meski demikian menurutnya yang perlu diperbaiki adalah individu bukan lembaganya.
“Kita tangkap dari pemerintah mereka selalu mengeluh tidak ada koordinasi yang cukup bagus antara LPS, OJK, BI yang tergabung dalam KSSK itu. Tentunya kalau kita bicara leadership, personality kelembagaannya tidak perlu dilebur atau dialihkan kewenangan dan tupoksinya,” ucap Fathan. (*) Dikcy f maulana
Poin Penting Direktur Operasional Bank Mandiri, Timothy Utama, membeli 155 ribu saham BMRI senilai Rp744… Read More
Poin Penting ASII lanjutkan buyback saham dengan dana maksimal Rp2 triliun, dilaksanakan pada 19 Januari–25… Read More
Poin Penting OJK menemukan delapan pelanggaran serius yang merugikan lender, termasuk proyek fiktif, informasi palsu,… Read More
Oleh A.Y. Eka Putra, Pemerhati Ekonomi dan Perbankan PENEGAKAN hukum tindak pidana korupsi di sektor… Read More
Poin Penting Mirae Asset menargetkan IHSG 2026 di level 10.500, meski tekanan global dan data… Read More
PT Bank Muamalat Indonesia Tbk mencatat kinerja positif pada pembiayaan kepemilikan emas syariah melalui produk… Read More