Nasional

Korban Tewas Kebakaran Pertamina Plumpang Bertambah Jadi 33 Orang

Jakarta – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan korban meninggal dunia akibat kebakaran Depo Pertamina Plumpang bertambah menjadi 33 orang per hari ini, Jumat, 24 Maret 2023.

Kepala BPBP DKI Jakarta Isnawa Adji mengatakan, data terbaru tersebut berdasarkan hasil koordinasi dengan pihak Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta. 

“Korban meninggal bertambah 1 orang, sehingga total korban meninggal sebanyak 33 orang,” ujar Isnawa dalam keterangan resminya, Jumat, 24 Maret 2023.  

Dia melanjutkan, sebanyak 11 orang masih dalam penanganan tim medis di satu rumah sakit. Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta memastikan kondisi para korban dalam penanganan yang optimal.

“Selama penanganan bencana tersebut, kami bersinergi dengan berbagai pihak untuk menyalurkan berbagai bantuan yang terdiri dari makanan, pakaian, obat-obatan dan berbagai kebutuhan dasar lainnya,” kata Isnawa.

Pemprov DKI Jakarta terus melakukan penanganan korban dan pengungsi bencana kebakaran di Depo Pertamina Plumpang, Rawa Badak Selatan, Jakarta Utara, yang terjadi pada Jumat, 3 Maret 2023 malam.

Sejak Kamis (16/2/2023) pukul 18.00 WIB, berdasar data BPBD Provinsi DKI Jakarta sudah tidak terdapat pengungsi di posko pengungsian yang disediakan.(*)

Galih Pratama

Recent Posts

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

5 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

5 hours ago

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

7 hours ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

7 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

8 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

9 hours ago