Categories: News Update

Kontribusi Bagi Negeri, ASABRI Gelar Aksi Nyata Satu Ini

Jakarta – PT ASABRI (Persero) turut berkontribusi nyata bagi negeri melalui aksi donor darah yang diikuti seluruh peserta ASABRI, stakeholders dan masyarakat umum.

Kegiatan yang dilakukan secara sinergi dengan Palang Merah Indonesia Kota Bekasi ini juga menjadi Aksi tanggung jawab sosial ASABRI dalam merayakan HUT Kemerdekaan ke-79.

Serta sebagai bentuk rangkaian HUT Ke-53 PT ASABRI (Persero), dan aksi ASABRI dalam mendukung Program Pemerintah Tujuan Pembangunan Berkelanjutan / Sustainable Development Goals (SDG’s) 3 dengan Tujuan Sehat dan Sejahtera.

Baca juga : Begini Dukungan Asabri dalam Meningkatkan ‘Mental’ Wirausaha Keluarga Pesertanya

“Kegiatan donor darah ini sebagai implementasi tagline HUT Ke-53 ASABRI yaitu forward together, yang melibatkan seluruh Insan ASABRI di kantor pusat, stakeholders (khususnya peserta ASABRI yang ada di wilayah kerja kantor pusat ASABRI), dan masyarakat umum,” kata Sekretaris Perusahaan ASABRI Okki Jatnika, dikutip Jumat, 30 Agustus 2024.

Ia berharap, melalui kegiatan in dapat berbagi kepada sesama dan sebagai komitmen ASABRI untuk mewujudkan kontribusinya dalam aksi sosial yang dapat berdampak positif pada 79 Tahun Kemerdekaan Indonesia.

Baca juga : ASABRI Sabet Penghargaan Unit Pengendalian Gratifikasi Terbaik dari KPK

Kegiatan donor darah ini menjadi bukti nyata wujud komitmen ASABRI yang tidak hanya memberikan pelayanan yang terbaik bagi para pesertanya, tetapi juga aktif dalam mendukung kesehatan masyarakat melalui berbagai aksi sosial yang bermanfaat. 

Setetes darah dari kita adalah nyawa bagi sesama. Mari kita bersatu padu dalam satu aksi bersama, yang membawa berjuta manfaat untuk mendukung kemajuan PT ASABRI (Persero) untuk Indonesia. (*)

Editor : Galih Pratama

Muhamad Ibrahim

Recent Posts

Satgas PASTI Blokir 498 Entitas Ilegal hingga September 2024

Jakarta - Satuan Tugas Pemberantasan Aktivitas Keuangan Ilegal atau Satgas PASTI pada periode Agustus hingga… Read More

16 mins ago

Bank Mandiri Raih Gelar The Strongest Bank in Indonesia 2024

Jakarta - Bank Mandiri konsisten mendukung pertumbuhan ekonomi kerakyatan dengan mengandalkan transformasi digital. Melalui wholesale… Read More

31 mins ago

IHSG Kembali Dibuka Turun 0,11 Persen ke Level 7.471

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9:03 WIB, 5 November 2024, Indeks Harga… Read More

1 hour ago

Tantangan Perbankan di Masa Transisi Pemerintahan

Oleh Paul Sutaryono PADA 20 Oktober 2024, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka dilantik menjadi… Read More

2 hours ago

IHSG Berpotensi Menguat Terbatas, Ini Sentimen Pendorongnya

Jakarta –  Pilarmas Investindo Sekuritas melihat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) secara teknikal hari ini… Read More

2 hours ago

Pendapatan MNC Digital (MSIN) Rp2,30 T di September 2024, Laba Bersih Naik Signifikan

Jakarta - PT MNC Digital Entertainment Tbk (MSIN), anak perusahaan dari PT Media Nusantara Citra… Read More

11 hours ago