Moneter dan Fiskal

Komoditas Non Migas Dongkrak Neraca Perdagangan RI Kembali Surplus USD3,45 Miliar

Jakarta – Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat neraca perdagangan Indonesia pada Juni 2023 kembali mencatat surplus yaitu sebesar USD3,45 miliar.

Sekretaris Utama BPS, Atqo Mardiyanto mengatakan, neraca perdagangan Indonesia sampai Juni 2023 surplus selama 38 bulan berturut-turut sejak Mei 2020. Secara kumulatif, hingga Juni 2023, total surplus neraca perdagangan tahun ini lebih rendah dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

“Surplus di Bulan Juni 2023 meningkat tajam dibandingkan dengan sebelumnya tetapi masih lebih rendah bila dibandingkan bulan yang sama tahun lalu,” ungkap Atqo, Senin 17 Juli 2023.

Baca juga: Utang Luar Negeri RI Turun USD4,7 Miliar jadi Segini

Lebih lanjut, surplus neraca perdagangan ditopang oleh surplus neraca komoditas non migas tercatat surplus sebesar USD4,42 miliar. Disumbang oleh komoditas Bahan Bakar Mineral, Lemak dan Minyak Hewan/Nabati, serta Besi dan Baja.

“Sedangkan neraca perdagangan untuk komoditas migas menunjukan defisit sebesar USD0,96 miliar, utamanya komoditas penyumbang defisit yaitu minyak mentah dan hasil minyak,” katanya.

Ia mengungkapkan, tiga negara dengan surplus neraca perdagangan non migas terbesar bagi Indonesia yaitu India mencatatkan surplus sebesar USD1,24 miliar dengan komoditas lemak dan minyak hewan, bahan bakar mineral, serta logam mulia dan perhiasa/permata.

Baca juga: Masih Aman, Kinerja Industri Pengolahan RI Meningkat di Triwulan II-2023

Kemudian, Amerika Serikat mengalami surplus sebesar USD1,18 miliar dengan komoditas Serta, Filipina mengalami surplus USD827,2 juta.

Selain itu, untuk tiga negara yang mengalami defisit terbesar yaitu Australia defisit sebesar -USD0,5 miliar dengan komoditas utamanya serealia, bahan bakar mineral, serta gula dan kembang gula.  Selanjutnya, Thailand mengalami defisit sebesar USD0,3 miliar 

“Jerman juga mengalami defisit sebesar USD0,3 miliar,” pungkasnya. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Irawati

Recent Posts

BCA Digital Bidik 2,6 Juta Nasabah Tercover blu Health Protection

Jakarta - PT Bank Digital BCA (BCA Digital) menargetkan sebanyak 2,6 juta nasabah blu by BCA… Read More

49 mins ago

Rosan: 844 BUMN Resmi jadi Bagian Danantara Indonesia

Jakarta - Chief Executive Officer (CEO) Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara Indonesia), Rosan… Read More

1 hour ago

Sssttt…! Ini Rahasia Bank Jago Bisa Raih Cuan di Tengah Badai Pasar

Jakarta – PT Bank Jago Tbk (ARTO) mencatat kinerja cemerlang di tiga bulan pertama 2025,… Read More

2 hours ago

IHSG Terkoreksi, Hasil Investasi Asuransi Turun Jadi Rp14,80 Triliun di Februari 2025

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mencatat Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami pelemahan sebanyak… Read More

3 hours ago

Bank Universal BPR Gelar Universal Bonanza 2025: Undian Arisan hingga Luncurkan Green Deposit

Jakarta - Bank Universal BPR menggelar acara Pengundian Tabungan Universal Arisan ke-2, Peluncuran Green Deposit,… Read More

3 hours ago

4 Pecahan Uang Rupiah Ini Resmi Dicabut, BI Beri Batas Waktu Penukaran hingga 30 April!

Jakarta – Bank Indonesia (BI) resmi mencabut dan menarik beberapa pecahan uang rupiah yang sudah tidak berlaku. Masyarakat… Read More

4 hours ago