Categories: News UpdatePerbankan

Komisi XI Minta Bank Mandiri Perkuat Bisnis Anak Usaha Syariahnya

Jakarta – Komisi XI DPR RI mendorong PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (Bank Mandiri) untuk berkomitmen dalam mendorong kinerja anak usaha miliknya terkhusus untuk PT Bank Syariah Mandiri (Mandiri Syariah) guna mendukung industri keuangan syariah.

Hal tersebut tercatat sebagai hasil kesimpulan dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) antara Bank Mandiri dan Komisi XI. Menanggapi hal tersebut, Direktur Keuangan Bank Mandiri Panji Irawan mengaku akan terus mendorong bisnis anak usahanya yang terus tumbuh positif salah satunya Mandiri Syariah.

“Kalau dia growing kurang modal, kita pasti masuk. Begitu growht besar dan perlu equity kita akan masuk,” kata Panji di Kompleks DPR RI Jakarta, Selasa 26 November 2019.

Panji juga menyebut, pihaknya terus mendukung rencana bisnis Mandiri Syariah termasuk niatan Mandiri Syariah untuk dapat IPO. Tak hanya itu, bila diperlukan hingga tahun 2020 ke depan pihaknya di induk juga tak menutup kemungkinan untuk dapat menyuntikan modal tambahan ke Mandiri Syariah.

“Itu semua ada rencana apakah nanti dia go public. Itu termasuk kombinasi. Apakah setoran, go public atau menerbitikan subordinasi ke bonds,” ucap Panji.

Bisnis Mandiri Syariah masih terus tumbuh positif. Di mana Mandiri Syariah mencatatkan laba bersih disepanjang kuartal III 2019 sebesar Rp872 miliar atau mengalami kenaikan mencapai 100,38 persen bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

Selain itu, per September 2019 pembiayaan Mandiri Syariah juga tumbuh sebesar 13,14% dari Rp65,24 triliun per September 2018 menjadi Rp73,82 triliun. Pembiayaan segmen konsumer yang meliputi pembiayaan Kendaraan Berkah, Pensiun Berkah, Mitraguna Berkah dan Griya Berkah mencatatkan pertumbuhan tertinggi dengan angka kenaikan 27,58% dari Rp22,53 triliun per September 2018 menjadi Rp28,74 triliun per September 2019. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

Sektor Otomotif Lesu, Adira Finance Banting Setir

Bandung - PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance) mengambil langkah agresif untuk mengatasi… Read More

16 mins ago

Investor Simak! 3 Sentimen Berikut Bakal Pengaruhi Gerak IHSG Pekan Ini

Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengalami pelemahan yang signifikan pada periode pekan lalu… Read More

37 mins ago

OJK Terbitkan POJK Tentang Kegiatan Usaha Bulion, Ini Isinya

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 17 Tahun… Read More

45 mins ago

BRI Blokir 3.003 Rekening yang Terindikasi Judi Online

Jakarta — PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pemerintah untuk memberantas aktivitas… Read More

1 hour ago

Sentimen Trump Picu Penguatan Rupiah di Awal Pekan

Jakarta - Rupiah diperkirakan akan mengalami penguatan terhadap dolar Amerika Serikat (AS) pada hari ini, Senin, 18… Read More

1 hour ago

Rilis Laporan LPSI Triwulan II 2024, OJK Ingatkan 2 Risiko Ini ke Perbankan

Jakarta - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Laporan Surveillance Perbankan Indonesia (LSPI) triwulan II 2024… Read More

2 hours ago