News Update

KNEKS Dorong Industri Keuangan Syariah Garap Potensi Besar Milenial

Jakarta – Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) mengimbau industri keuangan syariah untuk mengambil potensi anak muda ditengah pemulihan ekonomi nasional.

Direktur Eksekutif KNEKS Ventje Rahardj mengungkapkan, berdasarkan hasil sensus penduduk Indonesia tahun 2020 dari Badan Pusat Statistik (BPS) jumlah generasi Z mencapai 75,49 juta jiwa atau setara dengan 27,94% dari total seluruh populasi penduduk di Indonesia.

Sementara itu, jumlah penduduk paling dominan kedua berasal dari generasi milenial sebanyak 69,38 juta jiwa penduduk atau sebesar 25,87%.

“Kalau kita lihat sebagai pasar, peran dari pada 50% penduduk usia muda akan menjadi pasar yang sangat baik bagi industri perbankan syariah akan menjadi pasar yang sangat baik menjadi industri asuransi syariah untuk menjual berbagai produk dan service nya baik secara digital maupun analog,” kata Ventje melalui video conference di Jakarta, Rabu 16 Juni 2021.

Tak hanya itu, menurutnya besarnya jumlah penduduk muda di Indonesia juga menjadi kunci pemulihan ekonomi nasional dengan tingginya jumlah pekerja produktif. Oleh karena itu, peran milenial dan generasi Z sangat dibutuhkan untuk pembangunan ekonomi nasional

“Jumlah yang dominan ini akan menjadi kunci dari pemulihan ekonomi Indonesia masa depan dan juga menjadi masa depan yang cerah bagi perekonomian Indonesia sebagai bonus dari demografi,” pungkas Ventje. (*)

Editor: Rezkiana Np

Suheriadi

Recent Posts

BNI Ajak Mahasiswa UKSW Salatiga jadi Generasi Cerdas Finansial

Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berkolaborasi dengan Kantor Perwakilan Bank… Read More

1 min ago

Top! Fitur-fitur HUAWEI MatePad Pro 12.2 Mudahkan Kinerja Desainer Grafis

Jakarta - Raksasa teknologi asal Tiongkok, Huawei, merilis tablet terbaru, HUAWEI MatePad Pro 12.2 pada… Read More

1 hour ago

Jejak Panjang dan Ambisi Besar Bank-Bank Thailand di Pasar Indonesia

Jakarta - Jejak investor asal Thailand di pasar keuangan Indonesia sudah cukup panjang. Lebih dari… Read More

2 hours ago

GOTO Luncurkan Makan Bergizi Gratis, Targetkan hingga 3 Juta Porsi

Jakarta - PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) secara resmi meluncurkan program Makan Bergizi Gratis… Read More

2 hours ago

Sejak 2014, Geo Dipa Energi Beri Kontribusi Ratusan Miliar ke Negara

Bandung - PT Geo Dipa Energi (Persero) atau Geo Dipa, salah satu badan usaha milik… Read More

2 hours ago

IHSG Dibuka Rebound ke Level 7.304 Usai The Fed Pangkas Suku Bunga

Jakarta - Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9.00 WIB (8/11), Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

4 hours ago