News Update

Kinerja “Sangat Bagus”, AP 1 Terima “Infobank BUMN Awards 2018”

Jakarta – PT Angkasa Pura 1 (Persero) menerima penghargaan “Infobank BUMN Awards 2018” dari Majalah Infobank atas kinerja keuangan terbaiknya tahun 2017.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Wapremred Infobank, Karnoto Mohamad, kepada Direktur Utama Angkasa Pura 1, Faik Fahmi, di Grha Angkasa Pura 1, Kemayoran, Jakarta, Senin, 1 Oktober 2018.

Pemberian penghargaan didasarkan pada hasil rating yang dilakukan Biro Riset Infobank terhadap 119 BUMN. Dari 119 BUMN, ada 61 BUMN yang berhasil meraih predikat kinerja “Sangat Bagus”. Salah satunya Angkasa Pura 1 (AP 1).

Penilaian dilakukan terhadap kinerja keuangan publikasi dua tahun terakhir, yakni 2016 dan 2017. “Kinerja keuangan Angkasa Pura 1 terus membaik, sehingga layak kita beri apresiasi,” ujar Karnoto Mohamad saat memberikan penghargaan.

Dalam pandangan Infobank, AP 1 adalah salah satu BUMN yang mengalami pertumbuhan cepat dan sekarang sedang melakukan pembagunan secara ekspansif untuk melayani lonjakan penumpang di bandara yang dikelolanya.

TIGA STRATEGI

Tahun 2018 kinerja AP 1 diprediksi akan lebih baik lagi dibanding tahun 2017. Indikatornya adalah pencapaian kinerja pada Semester I 2018. Salah satunya pencapaian profit.

“Sampai Semester I 2018, laba AP 1 telah mencapai Rp1 triliun dari target Rp1,8 triliun sampai akhir tahun,” ungkap Faik Fahmi, Direktur Utama AP 1, saat menerima penghargaan.

Fahmi optimistis, target Rp1,8 triliun akan tercapai, bahkan bisa over target, jika melihat progres ekspansi bisnis dan pengembangan yang sedang dikerjakan AP 1.

Capaian laba yang tinggi tersebut sangat profitable mengingat aset AP 1 per 2017 hanya sebesar Rp25,05 triliun. Ini berkat kerja keras manajemen dalam mengelola 13 bandara di wilayah timur Indonesia.

Apa rahasianya? Menurut Fahmi, ada tiga strategi yang diterapkannya sehingga berhasil mendongkrak kinerja dan layanan AP 1. “Kita menerapkan growth strategy, parenting strategy, dan services strartegy,” ujarnya.

Growth strategy diterapkan untuk meningkatkan kapasitas bandara. Saat ini kapasitas 13 bandara yang dikelola AP 1 sebesar 80 juta penumpang. Padahal, tahun 2017 saja penumpang mencapai 89 juta orang.

“Tahun 2018 penumpang sudah mencapai 98 juta orang, makanya kita harus meningkapkan kapasitas bandara di lingkungan AP 1,” jelasnya.

Untuk meningkatkan kapasitas bandara, AP 1 menyiapkan belanja modal sebesar Rp18,8 triliun di tahun 2018. Jumlah tersebut naik dua kali lipat lebih dibanding tahun 2017 yang sebesar Rp8 triliun.

Sementara itu, parenting strategy digunakan untuk mengembangkan dan meningkatkan kinerja 5 anak usaha AP1.

Strategi yang ketiga, yakni services strategy digunakan untuk meningkatkan kualitas layanan di 13 bandara. Sebagai BUMN sektor jasa layanan bandara, kualitas layanan adalah prirotas, dan ini menjadi fokus AP 1. (Darto Wiryosukarto)

Apriyani

Recent Posts

Usai Caplok Permata Bank, Bangkok Bank Bakal Akuisisi Bank RI Lagi?

Jakarta – Bangkok Bank sukses mengakuisisi 89,12 persen saham PT Bank Permata Tbk (BNLI) dari Standard Chartered Bank dan… Read More

9 hours ago

PLN Butuh Dana Rp11.160 Triliun untuk Capai NZE 2060

Jakarta – PT PLN (Persero) dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) 2060 membutuhkan investasi mencapai USD700 miliar… Read More

9 hours ago

Menilik Peluang Permata Bank Naik Kelas ke KBMI IV

Jakarta - PT Bank Permata Tbk (BNLI) atau Permata Bank memiliki peluang ‘naik kelas’ ke Kelompok Bank… Read More

9 hours ago

Danantara Dinilai jadi Jawaban Pendongkrak Ekonomi RI Capai 8 Persen

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto optimis pertumbuhan ekonomi Indonesia akan mencapai level 8 persen dalam kurun waktu… Read More

10 hours ago

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

16 hours ago

Tingkatkan Rasa Aman di Kampus, Maximus Insurance Serahkan Polis Asuransi untuk Mahasiswa Unhas

Makassar – PT Asuransi Maximus Graha Persada Tbk (Maximus Insurance) menyerahkan polis asuransi jaminan diri… Read More

17 hours ago