Keuangan

Kinerja Premi Asuransi Umum Capai Rp22,42 Triliun di Triwulan I 2022

Jakarta – Premi yang dihimpun industri asuransi umum sepanjang tiga bulan pertama tahun 2022 tumbuh positif. Kenaikan premi ini ditopang oleh Sejumlah lini bisnis utama asuransi umum mengalami pertumbuhan.

Berdasarkan data Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI), Premi dicatat untuk industri asuransi umum pada triwulan I 2022 mencapai Rp22,42 triliun atau naik 7,9% year on year (yoy) dibandingkan Rp1,64 triliun di periode yang sama tahun sebelumnya.

Wakil Ketua Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI) Bidang Statistik, Riset, dan Analisa Trinita Situmeang menjabarkan, di antara lini bisnis asuransi umum, asuransi kesehatan tumbuh paling tinggi hingga 44,2% atau mencapai Rp2,27 triliun di kuartal I 2022.

Kinerja positif juga dicatatkan asuransi kendaraan bermotor yang naik 19,4% mencapai Rp4,74 triliun. Sementara itu, asuransi properti terkoreksi -4,4% dari Rp5,99 triliun menjadi Rp5,72 triliun.

Dari sisi kontribusi premi, kinerja asuransi umum masih ditopang oleh asuransi properti yang menyumbang 25,5% dari total premi asuransi umum. Disusul oleh asuransi kendaraan bermotor dengan porsi 21,1%, asuransi kredit 14,6%, health 10,1%, marine cargo 5,5% dan lain-lain.

“Asuransi kesehatan pangsa pasarnya naik yang paling besar dari seluruh lini bisnis yaitu sebesae 2,6% dari 7,6% menjadi 10,1%,” ungkapnya.

Sementara itu, dari sisi klaim dibayar secara keseluruhan naik 35,1% dari Rp6,7 triliun menjadi Rp9 triliun. Kenaikan ini dikontribusi oleh pembayaran klaim properti yang naik tajam 71,7% dari Rp1,3 triliun jadi Rp2,3 triliun. Selain itu juga dikontribusi kenaikan pembayaran energi off shore 141% atau mencapai Rp621 miliar. (*)

Evan Yulian

Recent Posts

Resmi Diberhentikan dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Saya Terima dengan Profesional

Jakarta - Melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat, 15 November 2024,… Read More

31 mins ago

IHSG Ditutup Bertahan di Zona Merah 0,74 Persen ke Level 7.161

Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) pada hari ini, 15 November 2024, masih ditutup… Read More

39 mins ago

Naik 4 Persen, Prudential Indonesia Bayar Klaim Rp13,6 Triliun per Kuartal III-2024

Jakarta - PT Prudential Life Assurance atau Prudential Indonesia mencatat kinerja positif sepanjang kuartal III-2024.… Read More

2 hours ago

Kebebasan Finansial di Usia Muda: Tantangan dan Strategi bagi Gen-Z

Jakarta - Di era digital, keinginan untuk mencapai kebebasan finansial pada usia muda semakin kuat,… Read More

2 hours ago

BPS Catat IPM Indonesia di 2024 Naik jadi 75,08, Umur Harapan Hidup Bertambah

Jakarta - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat indeks pembangunan manusia (IPM) mencapai 75,08 atau dalam… Read More

2 hours ago

Caturkarda Depo Bangunan (DEPO) Raih Penjualan Rp2,02 Triliun di Kuartal III-2024

Jakarta - PT Caturkarda Depo Bangunan Tbk (DEPO) hari ini mengadakan paparan publik terkait kinerja… Read More

3 hours ago